Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Element6
Element6

Dua Final Ideal


Jakarta – Dua turnamen besar, Euro 2020 dan Copa America 2021 telah sampai pada babak puncaknya. Argentina dan Brazil akan berhadapan pada final Copa America 2021. Sedangkan final Euro 2020 mempertemukan Inggris dengan Italia. Dua pertandingan final tersebut dapat dikatakan sebagai final ideal karena saling mempertemukan tim tim yang favorit dan mempunyai tradisi juara. Baik Argentina, Brazil, Italia dan Inggris adalah tim yang pernah menjadi juara dunia dan keempat tim juga diperkuat oleh bintang bintang kelas dunia yang menjanjikan pertandingan menarik pada dua pertandingan final tersebut.

Semifinalis Euro 2020 seperti mewakili kekuatan persepakbolaan Eropa saat ini. Kecuali Denmark yang masuk semifinal sebagai kuda hitam, Italia, Spanyol dan Inggris mewakili tiga kompetisi terbaik di dunia. Serie A Italia, La Liga Spanyol dan Premiere League Inggris terwakili di semifinal Euro 2020. Ketiga liga  Eropa tersebut membuktikan bahwa kompetisi mereka berhasil menciptakan Tim Nasional yang berkualitas dan terbukti bisa memasuki level tertinggi di Eropa. Italia dan Inggris yang bertemu di final merepresentasi Serie A dan Premiere League. Penampilan Italia dan Inggris yang impresif sejak babak 16 besar menambah harapan akan tersajinya pertandingan yang menarik di final ideal Euro 2020 nanti.

Sementara Final Copa America 2021 mempertemukan Argentina dan Brazil yang merupakan dua kekuatan terbesar sepakbola Amerika Latin. Kedua tim juga merupakan para Juara Dunia dan selalu menjadi unggulan di setiap Turnamen yang diikutinya. Final Copa America 2021 ini juga mempertemukan dua mega bintang Lionel Messi dan Neymar Jr, dua sahabat yang akan berhadapan membela negaranya masing masing. Jadi selain bertemunya dua raksasa Amerika Latin, babak final ini juga sarat akan gengsi sebagai pembuktian yang terbaik di belahan bumi Amerika Selatan.

(Yp/teamKB)