Jakarta – Bila klub lain mulai berancang ancang mencari pemain baru di musim depan maka Liverpool terlihat adem ayem dan cukup percaya diri dengan skuad musim lalunya. Hampir tidak ada pembelian besar di Liverpool walaupun barubsaja kehilangan Wiljnadum yang berlabuh ke PSG.
Salah satu hal yang membuat Liverpool kalem ialah filosofi sang pelatih, Jurgen Kloop yang mempertahankan the winning team. Komposisi Liverpool memang tidak banyak berubah sejak menjuarai Liga Inggris dan Liga Champions beberapa musim yang lalu.
Tetap bertahannya trisula penyerang Firminho, Mane dan Mo Salah, yang dikenal dengan julukan trio Firmansah, membuat Kloop tetap percaya diri dan merasa belum perlu mendatangkan pemain baru.
Banyak pengamat mengatakan bahwa betahnya trio Firmansah di Liverpool karena mereka menyadari telah mempunyai chemistry yang sangat baik.Mereka sadar kalau mereka tidak akan setajam ini bila harus bermain dengan pemain lain apalagi berpindah klub yang mempunyai pola dan gaya permainan yang berbeda dengan liverpool.
Pola dan gaya permainan Liverpool adalah yang paling cocok dengan mereka bertiga. Ditambah Liverpool yang masih berpeluang kembali menjadi juara liga Inggris dan Champions membuat mereka memilih tetap bersama di Liverpool.
Jadi kita masih akan melihat aksi trio Firmansah bersama Liverpool di Liga Inggris dan Champions di musim depan.
(bP/teamKB)
Berita lainya
Hasil UEFA Nations League Hari Ini
Jadwal Babak Semifinal Arctic Open 2024
Thailand Kalahkan Filipina Di Kings Cup 2024