Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Cuma Bermain Imbang Italia Cetak Rekor


Jakarta – Italia ditahan imbang oleh Bulgaria dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2022. Walaupun tidak dapat memenangkan pertandingan, Italia berhasil menorehkan rekor sebagai tim yang tidak terkalahkan dalam 35 laga secara berturut. Rekor ini menyamai rekor yang pernah dicatatkan Spanyol dan Brazil.

Italia menjamu Bulgaria di laga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Artemio Franchi, Jumat (3/9/2021) dini hari WIB. Sang juara Euro 2020 itu harus puas dengan satu poin usai ditahan imbang 1-1 oleh tim tamu.

Foto: rakyatnesia.com

Italia sempat unggul lebih dulu lewat gol Federico Chiesa pada menit ke-16. Bulgaria kemudian menyamakan kedudukan berkat gol Atanas Iliev di menit ke-39. Tidak ada gol lagi yang tercipta pada pertandingan ini hingga babak kedua usai.

Dengan hasil ini, Italia masih memuncaki klasemen Grup C dengan 10 poin dari empat pertandingan. Sebelumnya, pasukan Roberto Mancini itu menang di tiga pertandingan pertama.

Italia memulai rangkaian tak terkalahkan sejak Oktober 2018. Dalam perjalanannya, Italia kemudian jadi juara Euro 2020 yang digelar pada Juli lalu. Italia selanjutnya akan menghadapi Swiss di lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 pada Senin (6/9/2021) dini hari WIB.

(Yp/teamKB)

Fotocover: kompas.com