Jakarta – Mantan juara tinju kelas berat Evander Holyfield kalah TKO oleh lawannya mantan juara UFC Vitor Belfort di ronde pertama. Di Seminole Hard Rock, Hollywood, Florida, Amerika Serikat, Minggu (12/9/2021), partai eksibisi Holyfield vs Belfort berlangsung delapan ronde dengan masing-masing ronde dua menit.
Belfort yang lebih muda 14 tahun, telah dua kali menjatuhkan Holyfield lewat pukulan pukulan uppercut dan jab yang menghujani mantan seteru Mike Tyson itu. Hasilnya Holyfield terlihat limbung dan sempoyongan walaupun dirinya masih mampu berdiri kembali setelah terjatuh.
Tanpa ampun Belfort kembali menghujani Holyfield yang hanya mampu bertahan dengan double cover rapatnya. Akhirnya menjelang ronde pertama berakhir, wasit memutuskan menghentikan pertandingan karena melihat kondisi Holyfield yang tidak mungkin lagi melanjutkan pertandingan. Holyfieldpun dinyatakan kalah TKO di ronde pertama.
Holyfield sendiri naik ring untuk mengantikan Oscar De Hoya yang seharusnya bertarung melawan Belfort. Namun De La Hoya dinyatakan terjangkit Covid 19 sehingga akhirnya posisinya digantikan oleh Holyfield.
Pertandingan Holyfield vs Belfort semakin menarik dengan hadirnya mantan Presiden Amerika Serika, Donald Trump yang menjadi komentator tamu pada pertandingan itu. Rencana hadirnya Trump sempat menjadi kontroversi mengingat status dirinya sebagai mantan Presiden. Namun bukan Trump namanya bila tidak membuat kontroversi dan selalu tampil sensanonal.
(Yp/teamKB)
Fototitle: theindependent.co.uk
Berita lainya
Darwin Nunez, Tidak Cocok Atau Memang Bapuk Di Anfield?
Ruben Amorim Ingin Datangkan Jobe Bellingham
Rayuan Petro Dollar Bagi Vinicius Jr