Jakarta – Kompetisi LIga 1 BRI telah memasuki pekan ketiga. Salah satu pertandingan yang tersaji mempertemukan Persita Tangerang melawan Persela Lamongan. Pertandingan kedua tim berlangsung di di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Jumat (17/2/2021).
Pertandingan kedua tim berlangsung tidak maksimal akibat lapangan yang digenangi air di beberapa tempat akibat hujan yang menguyur sebelum pertandingan dimulai. Lapangan yang becek juga membuat pemain kedua tim bermain dengan tempo lambat. Tidak ada gol tercipta di babak pertama skor tetap imbang 1-0.
Kondisi lapangan yang tidak begitu baik membuat pemain kedua pemain sering terlibat duel jarak dekat yang berujung pada terjadinya pelanggaran. Hasilnya pemain Persita Aldi Al Achya harus keluar dari lapangan karena menerima kartu kuning kedua. Persita terpaksa bermain dengan 10 orang pemin di sisa laga.
Keunggulan jumlah pemain tidak dapat dimanfaatkan oleh Persela, justru Persita mampu mencetak gol yang diciptakan oleh Rifki Dwi Septian pada menit ke-68. Setelah ketinggalan, Persela terus menekan pertahanan Persita, namun lagi lagi kondisi lapangan membuat usaha para pemain Persela tidak membuahkan hasil maksimal.
Skor 1-0 bertahan hingga pertandingan berakhir. Persita meraih hasil penuh dengan hanya diperkuat 10 orang pemain.
(Yp/teamKB)
Fototitle: okezone.com
Berita lainya
Kapten Jay Idzes Pimpin Venezia Tahan Imbang Napoli
Angel Piqueras Juarai Moto3 Di Sirkuit Termas de Rio Hondo
Lando Norris Juarai Seri Perdana Formula 1 2025