Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Element6
Element6

Sebastien Haller, Calon Top Skorer Liga Champions Yang Sudah Pecahkan Rekor


Jakarta – Dua nama selalu disebut sebut dalam kompetisi Liga Champions lebih dari satu dekade ini. Lionel Messi dan Christiano Ronaldo selalu menghiasi pemberitaan di seputar Liga Chapions terutama saat mereka masih memperkuat Barcelona dan Real Madrid. Kedua pemain itu seakan menjadikan LIga Champions sebagai arena untuk menjadi pencetak gol terbanyak, pemain terbaik dan membawa timnya menjadi juara.

Namun era kedua pemain mulai menyurut seirng kepindahan Ronaldo dari Madrid ke Juventus, Juventus buakn tim yang kompetitif di ajang LIga Champions. Sementara Lionel Messi bersama Barcelona mengalami masa masa pasang surut yang membuat hubungan keduanya tidak lagi harmonis. Hasilnya Barcelona juga tidak lagi dominan di ajang liga Champions.

Musim ini nama dua pemain itu masih juga terdengar bersama klub baru mereka Manchester United dan PSG. Namun prestasi mereka tidak segahar di masa keemasan bersama klub mereka yang dulu. Nama baru justru muncul ke permukaan di ajang Liga Champions yang baru memasuki matchday kedua pekan ini.

Pemain itu adalah striker Ajax Amsterdam Sebastian Haller. Sebastien Haller mampu mencuri panggung dalam dua match pertama Liga Champions. Haller sudah bikin lima gol dalam debutnya di Liga Champions. Haller bahkan menjadi pemain pertama di Liga Champions yang bikin lima gol dari dua laga. Haller menggeser nama-nama top seperti Marco Van Basten, Diego Simeone, Didier Drogba, dan Erling Haaland.

Foto: youtube.com

Heller mampu bikin empat gol kala Ajax Amsterdam membungkam Sporting Lisbon di matchday pertama. Kemudian, ikut sumbang gol dalam kemenangan kontra Besiktas, 2-0 pada Rabu (29/9) dinihari WIB. Sebastien Haller kini sementara menjadi top skor Liga Champions. Mari kenalan lebih dekat dengannya.

Sebastien Haller direkrut Ajax Amsterdam dari West Ham United di bursa transfer musim dingin Januari kemarin. Heller diboyong seharga 22 juta Euro atau setara Rp 367 miliar.Dua musim bersama West Ham, Haller sebenarnya tidak spesial-spesial amat. Pemain asal Pantai Gading itu cuma mengemas 10 gol dari 48 penampilan di Liga Inggris.

Namun bersama Ajx, Haller tampil cemerlang. Setjak bulan Januari lalu, Haller mampu mengemas 11 gol dan lima assist dari 19 penampilan di Eredivisie. Musim ini lebih bersinar, sudah lima gol dikemasnya di Eredivisie dari tujuh laga. Dengan raihan ini maka layak bila Haller dijagokan akan menjadi top skorer Liga Champions musim ini. Dengan catatan apabila di amampu menjaga performanya dan bila Ajax dapat melangkah jauh di Liga Chapions musim ini.

(YP/teamKB)

Fototitle: inews.id