Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Anggap Remeh, AS Roma Dipermalukan Bodo/Glimt


Jakarta – Jose Mourinho mendapat pelajaran sangat berharga saat tim asuhannya AS Roma dibantai sebuah klub asal Norwegia Bodo/Glimt dengan skor telak 1-6. Pertandingan Roma melawan Bodo/Gimpt ini terjadi pada matchday 3 Conference League.AS Roma bertandang ke markas klub yang baru terdengar namanya di jagad sepakbola Eropa itu dengan penuh kepercayaan diri.

Namun kepercayaan diri yang terlalu tinggi yang biasa ditanamkan oleh Jose Mourinho kepada tim asuhannya menjadi senjata makan tuan dalam pertandingan ini. Mourinho terkesan menganggap remeh lawannya dengan menurunkan bank pemain pemian yang jarang bermain secara reguler. Nama-nama seperti Gonzalo Villar, Borja Mayoral, Marash Kumbulla, Riccardo Calafiori, dan Bryan Reynolds dapat kesempatan jadi starter.

Roma sudah kebobolan saat pertandingan baru berjalan delapan menit lewat gol Erik Botheim. Dia menuntaskan kerja samanya dengan Brunstad Fet untuk menaklukkan Rui Patricio.Tuan rumah menggandakan keunggulan pada menit ke-20 lewat tendangan Patrick Berg dari luar kotak penalti. Berg tak mendapat tekanan berarti dari barisan pertahanan Roma hingga dengan leluasa melepaskan tembakan.

Foto: okezone.com

Roma sempat menyamakan kedudukan pada menit ke-28. Umpan lambung Amadou Diawara jatuh ke kaki Carles Perez yang kemudian dengan tenang menaklukkan kiper Bodo/Glimt. Gol Erik Botheim pada menit ke-52 mengembalikan keunggulan dua gol Bodo/Glimt. Botheil yang tak terkawal menuntaskan umpan tarik Alfons Stampsted dengan sepakan jarak dekat.Roma kembali kebobolan pada menit ke-41. Ola Solbakken melepaskan diri dari kawalan Marash Kumbulla dan menaklukkan Rui Patricio.

Bodo/Glimt memperbesar keunggulan pada menit ke-78. Amahl Pellegrino lolos dari jebakan offside saat menerima umpan terobosan dari Botheim dan menaklukkan Rui Patricio dalam posisi satu lawan satu.Bodo/Glimt mengakhiri pesta golnya lewat gol Botheim pada menit ke-80. Botheim mencatat hat-trick setelah menuntaskan umpan Pellegrino.

Dengan hasil ini, AS Roma turun ke peringkat kedua klasemen Grup C dengan enam poin dari tiga laga. Sementara Bodo/Glimt naik ke puncak klasemen dengan tujuh poin.

(Yp/teamKB)

Fototitle: sportstar.id