Jakarta – Striker Arsenal Nicolas Pepe diambang pintu keluar Emirates. Penampilannya yang tidak sesuai harapan seperti saat dibeli Arsenal dengan banderol USD 97 juta membuat dirinya tidak mendapat tempat di skuad inti Arsenal. Pepe baru menjadi starter lima kali dari 11 pertandingan Liga Primer Inggris Arsenal pada musim 2021/22 ini, dengan hanya satu dari itu yang merupakan starter dalam enam laga terakhir.
Di musim ini, mantan bintang Lille itu tidak masuk dalam rencana Mikel Arteta, hal itu semakin membuat dirinya sulit mendapatkan banyak peluang dalam sistem 4-4-2 yang digunakan sang bos Arsenal saat ini, seperti bentuk Emile Smith Rowe dan Bukayo Saka.
Jika dikalkulasi sejak merapat ke Tim Meriam London 2 tahun silam, Pepe masih belum menunjukkan penampilan impresif. Tercatat dalam 98 penampilanya ia baru membukukan 25 gol. Tak pelak, ketimbang membebani klub, Arsenal berfikir untuk segera menjualnya.
Dikabarkan bahwa AC Milan menjadi klub terdepan yang meminati Pepe untuk bermain di San Siro. AC Milan tidak punya pilihan lain selain mencari striker baru karena tidak mungkin lagi mengandalkan dua striker gaeknya Zlatan Ibrahimovich dan Giroud yang sangat akrab dengan cedera di usianya yang semakin menua.
Selain faktor Nicolas Pepe yang tak masuk rencana taktik Mikel Arteta, AC Milan kepincut untuk membelinya lantaran Arsenal tengah mengobral diskon untuk transfer Pepe. Menurut laporan dari Il Milanista, striker Pantai Gading tersebut bakal dilego dengan mahar 25 juta pound sterling saja. Angka tersebut jauh dari saat ia pertama kali mendarat di Emirates Stadium, dimana ia ditebus hingga menelan biaya tak kurang dari 72 juta poundsterling atau setara dengan Rp1,3 Triliun.
Jika berhasil mencapai kesepakatan, maka SAn Siro bisa menerima kedatangan Pepe di msuim dingin ini juga. Sementara bagi Arsenal lebih cepat Pepe mendapat klub baru akan lebih meringankan mereka yang terbebani gaji tinggi dari bintang asala Pantai Gading itu.
(bP/teamKB)
Fototitle: satupedia.com
Berita lainya
Jadwal Babak Play-off Conference League
Timnas Amputasi Indonesia Raih Gelar Runner Up
Club Brugge Bekuk Atalanta 2-1