Jakarta – Striker Fiorentina yang sedang naik daun, Dusan Vlahovich berhasil memberikan kekalahan bagi AC Milan di musim ini. Dua gol yang dicetaknya membawa Fiorentina mengalahkan AC Milan dengan skor ketat 4-3. Dua gol yang dicetak Zlatan Ibrahimovich tidak cukup membawa Milan memperpanjang rekor tidak terkalahkan sepanjang musim ini.
Laga seru Fiorentina vs AC Milan digelar di Artemio Franchi pada laga pekan ke-13 Serie A, Minggu (21/11/2021) dini hari WIB. Alfred Duncan membawa La Viola unggul pada menit ke-15 setelah memanfaatkan bola lepas dengan tendangan ke arah kiri gawang. Di masa injury time, Riccardo Saponara memperbesar keunggulan tuan rumah setelah memanfaatkan umpan dari Vlahovic dengan tendangan kaki kanan dari luar kotak penalti. La Viola menutup babak pertama dengan keunggulan 2-0.
Vlahovic mencetak gol pertamanya di pertandingan ini sekaligus membawa Fiorentina unggul 3-0 di babak kedua, tepatnya pada menit ke-60, dengan tendangan kaki kiri setelah memanfaatkan umpan dari Duncan.Tertinggal tiga gol, AC Milan berusaha membalas. Dua menit berselang, Ibra memperkecil skor untuk tim tamu dengan tendangan kaki kanannya.
Memasuki menit ke-67, Ibra kembali memperkecil skor menjadi 3-2. Pemain asal Swedia itu, menjadi pemain tertua yang mencetak banyak gol dalam satu pertandingan Serie A. Dan, ia menjadi pemain tertua ketiga yang mencetak gol di liga di belakang Alessandro Costacurta dan Silvio Piola.
Namun, Vlahovic kembali mencetak gol pada menit ke-85 untuk membuat kedudukan menjadi 4-2 untuk Fiorentina setelah meneruskan umpan dari Nicolas Gonzalez. Di masa injury time babak kedua, Ibra kembali terlibat dalam proses gol untuk memperkecil skor lagi, kali ini berujung gol bunuh diri yang dilakukan Lorenzo Venuti. Kedudukan 4-3 untuk keunggulan Fiorentina bertahan hingga pertandingan usai.
Hasil ini membuat Milan tertahan di peringkat kedua dengan 32 angka. Milan gagal mengusur Napoli di puncak klasemen yang punya keunggulan selisih gol dari mereka. Sementara, Fiorentina naik ke peringkat keenam dengan raihan 21 poin.
(bP/teamKB)
Fototitle: inews.id
Berita lainya
Hyundai Hillstate Menyerah Digulung Red Spark
Alex Marquez Tercepat Di Hari Ketiga Tes Pramusim MotoGP
Jake Matthews: “The Celtic Kid”, Petarung Australia di UFC