Jakarta – AC Milan memperpanjang nafasnya di ajag Liga Champions setelah berhasil mengalahkan Atletico Madrid dengan skor tipis 1-0. Kemenangan ini adalah kemenangan pertama yang berhasil di raih AC Milan setelah hampir satu dekade tidak lagi bermain di ajang Liga Champions.
AC Milan mampu mengalahkan Atletico Madrid 1-0 pada laga kelima Grup B di Stadion Wanda Metropolitano, Kamis (25/11) dini hari WIB. Gol kemenangan timtamu diciptakan oleh striker pengganti Junior Messias pada menit ke-87 yang menanduk bola hasil umpan silang Franck Kessie.
Secara kesuluruhan, laga berjalan alot. Tapi yang menarik, Milan mampu mendominasi persentase penguasaan bola meski tidak banyak melepaskan peluang signifikan. Dengan hasil ini, Milan juga membalas kekalahan dari Atletico dengan skor 2-1 pada pertemuan pertama, September lalu.
Kemenangan membawa Milan naik ke urutan ketiga klasemen sementara dengan koleksi empat poin, unggul produktivitas gol atas Atletico Madrid dengan poin sama di urutan terbawah. Hingga pertandingan ini baru Liverpool yang berhasil lolos ke babak 16 besar setelah berhasil menyapu bersih semua kemenangan di fase grup.
Sementara FC Porto, AC Milan dan Atletico Madrid masih berjuang merebut satu sia tiket yang tersisa untuk lolos jika mampu finish sebagai runer up grup.
(bP/teamKB)
Fototitle: medcom.id
Berita lainya
Jadwal NBA All Star 2025
Augsburg Paksakan Leipzig Raih Hasil Imbang
Brighton Dua Kali Kalahkan Chelsea Dalam Satu Pekan