Jakarta – Drawing Putaran Ketiga FA Cup 2021/2022 telah dilaksanakan dan telah menghasilkan hasil undian pertandingan yang akan digelar 7-10 Januari 2022 mendatang. FA Cup mempertemukan semua kasta dalam persepakbolaaan Inggris mulai dari Liga Primer hingga kasta kelima kompetisi di bwah naungan FA.
Hasil undian mempertemukan enam tim Liga Primer Inggris yang akan saling berhadapan di babak ketiga ini. Juara bertahan, Leicester City dijadwalkan menjamu Watford di Stadion King Power. Kemudian West Ham United yang akan kedatangan Leeds United di London Stadium. Sedangkan Manchester United akan menjamu Aston Villa di Old Traffor.
Tim Liga Primer Inggris lainnya akan mendapatkan lawan yang lebih ringan yang berasal dari kasta liga yang lebih rendah, seperti Manchester City yang akan menghadapi tim Divisi Championship, Swindon Town serta Chelsea yang akan menjamu klub non-liga Chesterfield di Stamford Bridge.
Hasil lengkap undian putaran ketiga Piala FA:
- Boreham Wood/St Albans City vs AFC Wimbledon
- Yeovil Town vs Bournemouth
- Stoke City vs Leyton Orient
- Swansea City vs Southampton
- Chelsea vs Chesterfield
- Liverpool vs Shrewsbury Town
- Cardiff City vs Preston North End
- Coventry City vs Derby County
- Burnley vs Huddersfield Town
- West Bromwich Albion vs Brighton
- Kidderminster Harriers vs Reading
- Leicester City vs Watford
- Mansfield Town vs Middlesbrough
- Hartlepool United vs Blackpool
- Hull City vs Everton
- Bristol City vs Fulham
- Tottenham Hotspur vs Morecambe
- Millwall vs Crystal Palace
- Port Vale vs Brentford
- Swindon Town vs Manchester City
- Wigan Athletic vs Blackburn Rovers
- Luton Town vs Harrogate Town
- Birmingham City vs Plymouth Argyle
- Manchester United vs Aston Villa
- Wolverhampton vs Sheffield United
- Newcastle United vs Cambridge United
- Barnsley vs Ipswich Town/Barrow
- Peterborough United vs Bristol Rovers
- West Ham United vs Leeds United
- Queens Park Rangers vs Rotherham United
- Charlton Athletic vs Norwich
- Nottingham Forest vs Arsenal
(bP/teamKB)
Fototitle: tirto.id
Berita lainya
Hyundai Hillstate Menyerah Digulung Red Spark
Alex Marquez Tercepat Di Hari Ketiga Tes Pramusim MotoGP
Jake Matthews: “The Celtic Kid”, Petarung Australia di UFC