Jakarta – Tahun 2021 nampaknya bukan tahunnya Barcelona. Tim Catalan itu mengalami banyak kegagalan. YAng pertama adalah hanya mampu finish di urutan ketiga di bawah duo Madrid di akhir musim lalu. Disusul kemudian oleh kehilangan maskot sekaligus pemain terbaik mereka Lionel Messi.
Membenamkan kesalahan kepundak Ronald Koeman hingga menggantinya dengan Xavi Hernandez tidak jua membawa banyak perubahan bagi Barcelona. Krisis finansial yang membelitnya membuat Barcelona tidak mampu membangun tim sekuat era sebelumnya. Bermaterikan pemain kelas dua membuat Barca sulit untuk berkembang apalagi menyamai level permainan di era Lionel Messi.
Dalam pertandingan terakhirnya, Barcelona harus mengaku kalah dari Boca Juniors di ajang Maradona Cup 2021, King Saud University Stadium, Arab Saudi, Rabu (15/12/2021) dini hari WIB. Pertandingan ini digelar sebagai penghormatan untuk mendiang Diego Maradona. Sang legenda pernah bermain untuk Boca Juniors dan Barcelona dalam kariernya yang gemilang.
Barca sempat unggul terlebih dahulu lewat gol Ferran Jutlga Blanc di menit ke-50, tapi Boca menyamakan kedudukan melalui Exequiel Zeballos di menit ke-77. Skor 1-1 bertahan hingga habis 90 menit waktu normal. Laga dilanjutkan ke adu penalti. Dua penendang pertama setiap tim berhasil. Namun, penendang ketiga dan keempat Barca gagal. Boca Juniors keluar sebagai pemenang dengan skor penalti 4-2.
Meski hanya laga uji coba, pertandingan ini seharusnya penting bagi Xavi dan skuad Barca. Mereka perlu membangun kepercayaan diri dengan kemenangan demi kemenangan. Sayangnya, Barca justru pulang dengan kekalahan. Meski hanya laga uji coba, hasil ini mungkin akan memengaruhi suasana ruang ganti untuk laga berikutnya. Kedatangan Xavi yang pada awalnya dijadikan momentum kebangkitan Barcelona, namun justru emebuat Ba. Termasuk saat Barca gagal menembus babak 16 besar Liga Champions dalam 21 tahun terakhir.
(Yp/teamKB)
Fototitle: suara.com
Berita lainya
Tim Tango Tanpa Messi Di Kualifikasi Piala Dunia
Skuad Inggris Perdana Di Era Thomas Tuchel
Timnas Spanyol Untuk UEFA Nations League