Jakarta – Menghadapi tim dari divisi tiga Morecambe, pelatih Tottenham Hotspurs, Antonio Conte menurunkan para pemain yang jarang dimainkan untuk mendapat tambahan menit bermain. Namun entah karena jarang dimainkan atau memang kualitas pemain cadangan berbeda jauh dengan skuad inti, Spurs mengalami kesulitan saat berhadapan dengan Morecambe. Bahkan Spurs sempat tertinggal terlebih dahulu di babak pertama.
Bermain tanpa para pemain intinya, Spurs memulai pertandingan dengan penuh percaya diri. Sementara Morecambe yang berasal dari divisi tiga juga menunjukkan kepercayaan diri yang tidak kalah tingginya. Hasilnya mereka berhasil unggul terlebih dahulu di menit ke-33 lewat sepakan O’Connor memanfaatkan sepak pojok Alfie McCalmont. Babak pertama pun berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan Morecambe.
Memasuki babak kedua, Conte tetap percaya diri dengan tim lapis keduanya, namun pertandingan tidak juga berubah. Takut mengalami kekalahan akhirnya Conte memasukkan Harry Kane, Oliver Skipp dan Lucas Moura untuk menambah daya gedor serangan mereka. Hasilnya, pada menit ke-74, Spurs mampu menyamakan kedudukan lewat tendangan bebas terukur Winks dari sisi kanan kotak penalti. skor menjadi imbang 1-1.
Di menit ke-85 Moura membawa Spurs berbalik unggul setelah dia memanfaatkan kesalahan yang dilakukan pemain bertahan Morecambe. Berhadapan satu lawan satu dengan kiper, pemain asal Brasil tersebut dengan tenang melewati Trevor Carson dan menjebloskan bola ke dalam gawang.
Tiga menit kemudian giliran Kane yang mencatatkan namanya di papan skor. Menerima umpan dari Giovani Lo Celso di kotak penalti, pemain internasional Inggris itu melepaskan bola ke tiang jauh yang tak mampu dijangkau oleh Carson.Skor 3-1 pun bertahan hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan. Spurs melangakah ke babak selanjutnya di Piala FA.
(Yp/teamKB)
Fototitle: sportsmaxtv.com
Berita lainya
Debut Luka Doncic Bersama Lakers
Daftar Rider Moto3 Musim 2025
Daftar Rider Moto2 Musim 2025