Jakarta – Borussia Dortmund harus menerima kenyataan tersingkir dari babak 16 besar DFB-Pokal setelah dipaksa mengakui keunggulan St. Pauli yang menang lewat skor 2-1, Rabu (19/1) dini hari WIB tadi. Bermain di Millerntor-Stadion, Hamburg, tuan rumah St. Pauli yang berkiprah di 2. Bundesliga sanggup memberikan perlawanan buat raksasa Bundesliga tersebut.
St Pauli berhasil mencetak gol pertama melalui Etienne Amenyido, yang menuntaskan assist Marcel Hartel dari dalam kotak penalti saat pertandingan baru memasuki menit keempat. Tuan rumah menjauhkan keunggulan tersebut jelang turun minum, setelah Axel Witsel membuat kesalahan dengan salah mengantisipasi umpan silang Guido Burgstaller. Skor 2-0 untuk tuan rumah bertahan hingga jeda.
Di babak kedua, Dortmund yang mengandalkan Marco Reus, Erling Haaland dan Thorgan Hazard coba membalas. Mereka baru bisa mengejar ketertinggalan di menit ke-58 setelah Haaland memaksimalkan tendangan penalti yang diberikan wasit. Meski begitu, Dortmund tak sanggup mencari gol kedua hingga bubaran dan terpaksa masuk kotak.
Dan untuk pertama kalinya sejak musim 2006/07, dua raksasa Bundesliga, Dortmund dan Bayern Muenchen tidak ada yang berhasil mencapai perempat-final di ajang DFB-Pokal. Bayern Muenchen lebih dahulu tersingkir sejak babak 32 besar setelah mereka dikalahkan Borussia Monchengladbach lewat skor telak 5-0.
(Yp/teamKB)
Fototitle: bvbbuzz.com
Berita lainya
Leo/Bagas Tumbang, Indonesia Tanpa Gelar Juara
Kemenangan Tandang Terbesar Setan Merah Musim Ini
Augusto Dan Martinez Bawa Inter Gulung Atalanta