Jakarta – Arsenal nampaknya benar benar sudah kepincut oleh sosok seorang Dusan Vlahovich. Striker Fiorentina itu sudah menjadi incaran Arsenal sejak musim panas tahun lalu. Beberapa kali mengajukan tawaran, bahkan sudah disetujui oleh pihak Fiorentina, namain Vlahovich masih jual mahal dan belum mau menerima pinangan Arsenal agar mau diboyong ke Emirates.
Paham bahwa bola ada di tangan Vlahovich, Arsenal melancarkan jurus maut terakhir agar dapat membuat sang pemain bergabung. Arsenal dikabarkan siap mengiming-imingi striker Fiorentina Dusan Vlahovic dengan tawaran gaji yang menggiurkan agar dia mau bergabung ke Emirates Stadium. Arsenal bersedia menawari Vlahovic gaji fantastis senilai £308.000 per pekan yang membuat dirinya menjadi pemain dengan bayaran termahal kedua di klub London itu.
The Gunners membutuhkan striker baru pada bursa transfer musim dingin Januari ini, dengan kontrak Eddie Nketiah dan Alexandre Lacazette akan berakhir di pengujung musim ini, sementara masa depan Pierre-Emerick Aubameyang masih belum jelas.
Manajer Arsenal Mikel Arteta ingin mendatangkan striker baru pada Januari ini, dan Vlahovic menjadi incaran utamanya. Vlahovic merupakan salah satu talenta muda di Eropa yang sedang menjalani penampilan impresif bersama La Viola, dengan pemain berusia 21 tahun itu mencetak 17 gol dalam 21 pertandingan Serie A musim ini.
Pada musim ini, Vlahovic telah mencetak 20 gol dari 23 penampilan untuk Fiorentina di berbagai ajang kompetisi. Catatan itu berpotensi jauh lebih unggul dari performanya pada musim lalu, dengan 21 gol dari 40 pertandingan di semua kompetisi.
(Yp/teamKB)
Fototitle: bola.com
Berita lainya
Marc Marquez Juarai Sprint Race MotoGP Spanyol 2025
The Blues Jaga Peluang Ke Liga Champions
PSBS Biak Gulung Barito Putera 2-1