Jakarta – Tottenham Hotspurs harus mengakui kekalahan dari Burnley dalam partai tunda kompetisi Liga Inggris. Dalam laga yang digelar di Turf Moor, Tottenham yang berjuang menembus zona Champions justru menyerah 0-1 dari tim papan bawah itu. Padahal minggu lalu, Harry Kane dkk baru saja mengemparkan Liga Inggris saat berhasil mengalahkan pemuncak klasemen, Manchester City.
Di babak pertama, Tottenham memang lebih mendominasi permainan dari sisi penguasaan bola. Datang dengan penuh kepercayaan diri, Spurs langsung membombardir Burnley yang terpaksa total bertahan. Namun, Harry Kane cs kesulitan untuk membongkar pertahanan tuan rumah. Skor imbang tanpa gol bertahan hingga jeda.
Memasuki babak kedua, Conte pun memasukkan Harry Winks untuk menggantkan Rodrigo Bentancur. Spurs pun sempat memperoleh peluang emas di awal babak kedua. Alih alih mencetak gol, Tottenham justru harus kebobolan di menit ke-71 ketika Ben Mee sukses menyundul umpan tendangan bebas Josh Brownhill untuk membobol gawang Hugo Lloris. Tottenham berupaya keras untuk menyamakan kedudukan. Namun, usaha mereka tak membuahkan hasil hingga laga usai.
Dengan kekalahan ini, Tottenham pun gagal memperbaiki peringkat dan harus puas tertahan di peringkat delapan klasemen dengan poin 39. Sementara itu, Burnley naik ke peringkat 18 dengan poin 20.
(Yp/teamKB)
Fototitle: suara.com
Berita lainya
Andrew Jordon Angelcor: Petinju Di Pentas Bare-Knuckle
John Garbarino: “Johnny Garb” Petarung Divisi Middleweight BKFC
Michael “Murc” Jones: Petarung Tangguh Divisi Middleweight BKFC