Jakarta – Dua tunggal putra Indonesi harus terhenti langkahnya di German Open 2022. Athony Ginting dan Jonatan Christie secara mengejutkan dikalahkan oleh lawan lawannya di babak kedua. Kekalahan dua tunggal putra Indonesia ini di luar dugaan banyak pohak, dikarenakan lawan lawan yang dihadapi relatif lebih rendah rangkingnya dan pernah dikalahkan dengan mudah pada pertemuan terakhir mereka,
Ginting yang merupakan unggulan keempat secara mengejutkan dikalahkan Lakshya Sen dari India dengan dua gim langsung 7-21 dan 9-21. Sementara Jonatan yang melawan Kunlavut Vitidsarn juga tidak mampu berbuat banyak. Jojo yang merupakan unggulan keenam juga kalah dua gim langsung 20-22 dan 9-21 dari wakil Thailand tersebut.
Selain Ginting dan Jojo, kekalahan juga dirasakan ganda putra Fajar Alfian/M. Rian Ardianto. Lewat pertarungan sengit tiga gim Fajar/Rian kalah 15-21, 21-17, dan 14-21 dari ganda putra China He Ji Ting/Zhou Hao Dong.
Hasil itu membuat Indonesia tinggal memiliki dua wakil di perempat final German Open 2022, dan keduanya berasal dari nomor ganda campuran. Rinov Rivaldy/Pitha Mentari memastikan langkah ke perempat final German Open setelah menang 21-9 dan 21-16 atas Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo dari Jepang.
Berikut hasil pertandingan wakil Indomesia di German Open 2022
Rinov Rivaldy/Pitha Mentari vs Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo (Jepang) 21-9, 21-16
Jonatan Christie vs Kunlavut Vitidsarn (Thailand) 20-22, 9-21
Anthony Ginting vs Lakshya Sen (India) 7-21, 9-21
Fajar Alfian/Rian Ardianto vs He Ji Ting/Zhou Hao Dong (China) 15-21, 21-17, 14-21
Adnan Maulana/Mychelle Bandaso vs Mikkel Mikkelsen/Rikke Soby (Denmark) 21-13, 21-14
(Yp/teamKB)
Fototitle: gonews.co
Berita lainya
Andrew Jordon Angelcor: Petinju Di Pentas Bare-Knuckle
John Garbarino: “Johnny Garb” Petarung Divisi Middleweight BKFC
Michael “Murc” Jones: Petarung Tangguh Divisi Middleweight BKFC