Jakarta – Wakil dari Liga Ingggris mendominasi di Liga Champions. Empat tim yang berlaga di kompetisi tertinggi Eropa itu masih bertahan di baabk 16 Besar. Bahkan Manchester City dan Liverpool tealh memastikan diri lolos ke babak perempatfinal. Sedangkan Manchester United dan Chelsea masih akan menjalani laga leg-2 minggu depan.
Namun nasib berbeda dialami di ajang Piala Europa. West Ham United yang menjadi satu satunya wakil Inggris yang tersisa harus menerima kekalahan dari Sevilla di leg 1 babak 16 Besar Liga Europa. Sementara satu wakil Inggris lainnya, Leicester City harus rela turun ke kompetisi Liga Conference setelah tersisih dari babak playoff.
Bermain di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, Jumat (11/3/2022) dini hari WIB, Sevilla langsung tancap gas pada awal babak pertama. Mereka mengambil inisiatif serangan dan sudah mendapat peluang emas saat laga baru berjalan empat menit. Sayangnya, umpan silang dari Jesus Corona tak mampu diselesaikan dengan baik oleh Munir El Haddadi. Pasalnya, tandukan yang dilesatkan mantan pemain Barcelona itu menyamping tipis di tiang jauh. Tidak ada gol tercipta, skor imbang 0-0 mengakhiri babak pertama.
MEmasuki babak kedua, West Ham United langsung mengebrak di menit menit awal laga. Namun tekanan tim tamu tidak bertahan lama, tuan rumah kemudian mengambil alih permainan selepas menit ke 50.Setelah berkali-kali gagal mengonversi peluangnya menjadi gol, Munir akhirnya memecah kebuntuan pada menit 60. Lewat umpan cerdik yang dilepaskan Acuna dari tendangan bebas. Skor 1-0 untuk Sevilla.
Unggul satu gol, membuat Los Nervionenses semakin tampil percaya diri. Mereka bermain sangat lepas sehingga bisa terus mendominasi permainan dan berkali-kali nyaris menggandakan keunggulan jika Areola tak berdiri kokoh di bawah gawang lawan untuk mementahkan kesempatan yang mereka dapatkan hingga menit 70. Tidak ada lagi tambahan gol, Sevilla mengunci kemanangan dengan skor 1-0.
(Yp/teamKB)
Fototitle: medcom.id
Berita lainya
Lonzo Ball Perpanjang Kontrak Dengan Chicago Bulls
Neymar Jr Pulang Kampung Ke Santos
Jorge Martin Kecelakaan, Quartararo Tercepat