Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Barca Jumpa Frankfurt, West Ham Bertemu Lyon


Jakarta – UEFA telah selesai melakukan Drawing Babak Perempat Final dan Semifinal Liga Europa setelah Babak 16 Besar usai digelar. Setelah sebelumnya tidak ada tim favorit di Liga Europa, maka kedatangan para tim besar seperti Barcelona, Atalanta, RB Leipzig membuat Liga Europa semakin menarik untuk disaksikan.

Dari hasil drawing menghasilkan tim favorit juara, Barcelona yang akan menghadapi wakil Jerman Eintracht Frankfurt lalu tim favorit lainnya, West Ham United berjumpa wakil Prancis Olympique Lyon dan Rangers melawan Braga, serta satu laga Europa rasa Champions saat Atalanta berjumpa RB Leipzig. :Laga Atalanta vs Lepizig akan menjadi laga paling ketat karena biasanya mereka berlaga di Liga Champions.

Foto: facebook

Selain melakukan drawing babak perempatfinal, UEFA juga melakukan drawing babak semifinal. Sayangnya pemenang laga Barcelona melawan Frankfurt akan berhadapan dengan pemenang West Ham kontra Lyon. Bertemunya dua tim dari Spanyol dan Inggris ini dianggap kepagian karena mereka pantas bertemu di partai puncak.

Sebaliknya hasil draawing semifinal lainnya akan mempertemukan pemnang atalanta vs Leipzig melawan pemenang Rangers lawan Braga. Diprediksikan Rangers akan berjumpa dengan Atalanta di semifinal dan akan tercipta babak final antara Barcelona melawan Atalanta.

(Yp/teamKB)

Fototitle: detik.com