Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Element6
Element6

Spanyol Tekuk Albania 2-1


Jakarta – Spanyol harus bersusah payah mengalahkan Albania dalam laga persahabatan dalam rangka FIFA MAtchday yang digelar di RCDE Stadium, Barcelona, Minggu 27 Maret 2022. Laga International Friendly ini berkesudahan 2-1 untuk kemenangan Spanyol. Dalam laga ini, Spanyol menurunkan para pemain mudanya yang kemungkinan akan dimainkan dalam Piala DUnia 2022 mendatang.

Seperti biasa, Spanyol dominan dalam penguasaan bolanya. Walau era tiki taka sudah lewat, namun para pemain Spanyol, termasuk sang pelatih Luis Enrique, masih belum dapat melepaskan diri dari format tiki taka yang selama lebih dari satu dekade membawa kejayaan bagi Spanyol. Namun awalau mendomiasi Spanyol tetap gagal mencetak gol di babak pertama. Skor imbang tanpa gol bertahan hingga jeda.

Foto: facebook

Spanyol baru bisa membuka keunggulan pada menit 75 melalui gol Ferran Torres. Namun, Albania mampu menyamakan skor lewat gol pemain pengganti Myrto Uzuni di menit 85. Tuan rumah selamat dari hasil imbang setelah memastikan kemenangan melalui gol pemain pengganti Dani Olmo di menit 90. Laga pun berakhir dengan kemenangan Spanyol 2-1.

Pelatih Luis Enrique nampaknya masih akan melakukan rotasi pemain dalam laga berikutnya untuk menetukan skuad inti yang akan dibawa ke Qatar. Tiga hari berselang, Spanyol akan melakoni laga uji coba lainnya, yakni melawan Islandia di Riazor, La Coruna. Sementara itu, Albania akan beruji coba melawan Georgia.

(Yp/teamKB)

Fototitle: suara.com