Jakarta – Hingga saat ini para bolamania masih meratapi gagalnya Italia tampil di Piala Dunia 2022. Penampilan Italia yang begitu menghibur hingga menjadi juara di Euro 2020 yang lalu, tidak akan dapat disaksikan di Qatar akhir tahun ini. Di luar dugaan Azzuri dikalahkan oleh tim lemah Makedonia Utara dengan skor tipis 0-1 jelang laga berakhir. Akhirnya Makedonia yang berhasil lolos ke final Playoff dan akan berhadapan dengan Christiano Ronaldo dkk.
Di atas kertas, Makedonia Utara bukanlah lawan setanding bagi Portugal, namun melihat keberhasilam mereka menyingkirkan Italia, maka haram hukumnya bagi Portugal untuk meremehkan tim negara baru itu. Sebagai catatan, Makedonia adalah tim yang paling rendah peringkatnya dari seluruh tim peserta babak playoff Piala Dunia. Tapi mereka berhasil mengikuti playoff setelah menduduki peringkat kedua di babak kualifikasi grup dan menjadi satu satunya tim yang mengalahkan Jerman. Jadi sepanjang kualifikasi dan babak playoff ini mereka sudah mengalahkan dua raksasa Eropa, Jerman dan Italia.
Sebaliknya Portugal yang lolos ke final setelah mengalahkan Turki justru berada dalam posisi tertekan. Karena terbebani harus menang melawan tim lemah sekaligus juga mendapat tekanan untuk membantu ambisi Ronaldo untuk tampil dalam Piala Dunia untuk kelima kalinya. Posisi ini pernah dialami Portugal di penyisihan grup. Hanya butuh hasil imbang untuk lolos, namun Ronaldo dkk harus puas menjadi runner up setelah diakalahkan Serbia dengan skor tipis, juga di menit menit akhir jelang akhir laga.
Tim KB memprediksi Portugal da Polandia akan melangkah ke Piala DUnia dengan merebut dua tiket playoff. Makedonia kan tetap parkir bus seperti saat mengalahkan Italia, sehingga Ronaldo dkk harus lebih sabar membongkar pertahanan Makedonia dan tidak lengah atas serangan balik cepat Makedonia, bila tidak ingin bernasib sama dengan Italia.
Berikut jadwal babak final Playoff PIala Dunia zona Eropa
Rabu, 30 Maret 2022
- Austria vs Skotlandia/Ukraina (belum bertanding)
- 01.45 WIB: Swedia vs Polandia
- 01.45 WIB: Portugal vs Makedonia Utara
(Yp/teamKB)
Fototitle: skysports.com
Berita lainya
Leo/Bagas Tumbang, Indonesia Tanpa Gelar Juara
Kemenangan Tandang Terbesar Setan Merah Musim Ini
Augusto Dan Martinez Bawa Inter Gulung Atalanta