Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Setan Merah Yang Kembali Tersenyum


Jakarta – Dewi Fortuna sedang berpihak pada Manchester United pekan ini, setelah tidak pernah meraih kemenangan dalam beberapa laga terakhir mereka, MU berhasil meraih kemenangan atas tim papan bawah, Norwich City lewat hattrick Christiano Ronaldo. Walau belum bermain dalam performa terbaik mereka kemenangan ini menjadi sangat penting untuk menjaga asa mereka bermain di Liga Champions musim depan.

Selain beruntung berhasil menang melawan Crystal Palace, MU juga diuntungkan oleh hasil pertandingan para rivalnya yang bersaing memperebutkan tiket Liga Champions musim depan, seperti Tottenham Hotspurs, Arsenal dan West Ham United. Empat tim ini mempunyai selisih nilai yang sangat rapat, sehingga bila salah satu memenangkan laga maka kan menggeser posisi rival yang diatasnya, sebaliknya bila terpeleset otomatis akan turun posisinya di klasemen sementara.

Foto: inews.id

Rival pertama MU, Tottenham Hotspurs mengalami kekalahan dengan skor 0-1 saat bertemu dengan Brighton. Sementara Arsenal juga mengalami kekalahan ketiga kalinya secara berturut, setelah ditekuk Southampton juga dengan skor 0-1. Keberuntungan MU semakin lengkap setelah West Ham United juga hanya mampu bermain imbang 1-1 saat melawan Burnley

Hasil ini membuat MU naik ke peringkat lima lalsemen di bawah Tottenham Hotspurs. Namun Setan Merah berhasil melewati Arsenal yang sebelumnya menduduki peringkat kelima dan West Ham yang kini turun peringkat di posisi ketujuh klasemen. Persaingan merebut tiket Liga Champions memang belum selesai dan masih akan sangat ketat. Apalagi laga musim ini hanya tersisa enam pertandingan lagi.

Bila MU dapat mempertahankan penampilannya dan tidak lagi terpeleset, maka kemungkinan finish di urutan keempat masih akan terbuka lebar. Apalagi bila mampu mengalahkan Arsenal akhir pekan nanti. Namun sekali lagi MU harus terus memenangkan laga agar dapat tampil di LIga Champions musim depan atau mendapat konsekuensi akan ditinggal oleh para pemain bintangnya.

(Yp/teamKB)

Fototitle: halo.id