Jakarta – Dua rival sekota akan mengelar laga derby yang dikenal sebagai Derby Merseyside yang mempertemukan Liverpool dengan Everton. Sebagai salah satu laga Derby tertua di Liga Inggris persaingan kedua tim sudah menjadi tradisi selama puluhan tahun, melebihi derby manapun di Liga Inggris. Di setiap pertemuannya, kedua tim selalu menyajikan laga yang panas dan keras. Kedua tim yang merupakan dua klub tradisonal yang terkenal dengan permainan khas Inggris, Kick and Rush yang memang identik dengan permainan fisik.
Liverpool memang mempunyai catatan yang sangat jauh lebih baik dibandingkan dengan Everton, namun ketimpangan catatan historis ini tidak membuat Everton inferior dan selalu dapat menyulitkan Liverpool di setiap Derby yang berlangsung. Liverpool masoh menjadi klub Inggris tersukses, baik sebagai juara Liga paling banyak maupun peraih Piala Champions terbanyak di seantero Inggris Raya.
Dalam derby kali ini, dua klub berada di posisi yang kontras. Liverpool bersaing ketat dengan City dalam perburuan gelar juara, sedangkan Everton masih berjuang untuk terhindar dari degradasi. Di laga terakhirnya, Liverpool menang telak 4-0 menjamu Manchester United. Gol-gol Luis Diaz dan Sadio Mane serta brace Mohamed Salah memastikan tim besutan Jurgen Klopp itu mengamankan tambahan tiga poin. Namun, mereka masih tetap tertinggal satu poin dari City.
Sementara itu, satu gol Richarlison hanya cukup untuk memberi Everton hasil imbang 1-1 di kandang Leicester City. Saat ini, anak-anak asuh Frank Lampard cuma berada satu poin di atas zona degradasi. Kondisi ini diprediksikan akan membuat Derby Merseside kali ini menjadi lebih seru dan keras karena keduanya sama sama membutuhkan kemenangan.
Tim KB memprediksikan Liverpool akan memenangkan Derby Merseyside kali ini dengan skor 3-0.
(bP/teamKB)
Fototitle: suara.com
Berita lainya
Hyundai Hillstate Menyerah Digulung Red Spark
Alex Marquez Tercepat Di Hari Ketiga Tes Pramusim MotoGP
Jake Matthews: “The Celtic Kid”, Petarung Australia di UFC