Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Chelsea Bisa Perpanjang Derita MU di Old Trafford


Jakarta – Bila di era Sir Alex Ferguson, Old trafford adalah tempat yang angker bagi semua tim yang bertandang melawan Manchester United, maka dalam beberapa musim terakhir keangkeran Old Trafford mulai memudar. Bahkan di musim ini Old Trafford lebih sering menjadi kuburan bagi tuan rumah yang lebih sering kalah di hadapan pendukungnya sendiri. Kekalahan paling memalukan adalah saat dibantai Liverpool 0-5 di paruh pertama musim 2021/2022 yang lalu.

Dini hari nanti, Old Trafford akan kembali menjadi saksi sebuah laga Big Match antara Manchester United melawan Chelsea. Duel antara Manchester United vs Chelsea sendiri diperkirakan akan berlangsung seru, di mana kedua tim memiliki ambisi masing-masing. Laga ini pun menjadi semacam pertandingan untuk mengamankan posisi masing-masing di zona Eropa. Sebab, kedua tim saat ini duduk di zona Eropa yang berbeda. Diketahui Setan Merah saat ini duduk di zona Liga Europa, dan sejatinya masih bisa beralih ke zona Liga Champions. Namun, akan menjadi sebuah misi mustahil bagi Paul Pogba dkk menembus empat besar.

Foto: tribunnews.com

Karena Manchester United telah memainkan satu hingga dua laga lebih bayak ketimbang rival-rivalnya dan malah tertinggal enam poin dari Arsenal di posisi keempat. Maka The Red Devils saat ini hanya bisa berharap terus berada di zona Liga Europa hingga akhir musim agar bisa merasaka kompetisi Eropa musim depan.

Sebaliknya, Chelsea juga ingin mengunci posisi di empat besar agar dapat mengikuti Liga Cahmpions musim depan. Saat ini The Blues berada di posisi ketiga, namun dengan kegemilangan Arsenal dalam dua laga terakhir, maka posisi Chelsea belumlah aman. Karenanya Chelsea juga kan tampil ngotot dalam laga ini untuk mengamankan posisi di klasemen dengan laga yang hanya tersisa tiga pertandingan lagi.

Tim KB memprediksi Chelsea akan mengalahkan MU dengan skor 2-0. Dengan pertimbangan penampilan MU yang jeblok akhir akhir ini, maka tidaklah sulit bagi Chelsea yang sedang terluka karena tersingkir dari Liga Champions untuk menjadikan MU pelampiasan.

(Yp/teamKB)

Fototitle: detik.com