Jakarta – AC Milan meraih kemenangan penting dalam upanya menjadi juara Serie A dengan terkini mengalahkan Verona lewat skor 3-1, Senin (9/5) dini hari WIB tadi. Kemenangan ini membawa Milan bercokol di puncak klasemen dengan menikmati keunggulan dua angka di depan rival sekota Inter Milan.
Bertandang ke Stadio Marc’Antonio Bentegodi semalam, AC Milan mendapat tekanan besar dari Inter yang memenangkan laga di hari Sabtu yang lalu. Kemenangan Inter ini menyebabkan Milan tergeser dari puncak klasemen. Ini terlihat saat Verona sempat unggul terlebih dahulu melalui Davide Faraoni, namun itu bisa disamakan oleh Sandro Tonali jelang turun minum memanfaatkan assist Rafael Leao. Skor 1-1 bertahan hingga jeda.
Memasuki babak kedua, Milan mulai meguasai permainan dan menekan pertahanan tuan rumah. Tonali menandai harinya dengan brace di awal babak kedua setelah lagi-lagi menuntaskan umpan Leao, sebelum pemain pengganti Alessandro Florenzi membungkus tiga poin bagi Rossoneri di akhir pertandingan. Skor akhir 3-1 untuk kemenangan AC Milan.
Di dua laga terakhir, Milan menemui jadwal yang tidak mudah mengingat mereka bakal menjamu Atalanta pada 15 Mei dan bertandang ke markas Sassuolo seminggu berselang. Sementara itu, dua pertandingan tersisa bagi Inter adalah lawatan ke kandang Cagliari sebelum menyambut Sampdoria di Giuseppe Meazza untuk pekan terakhir.
(bP/teamKB)
Fototitle: facebook
Berita lainya
Molly McCann: Petarung Wanita Yang Tak Kenal Menyerah
Mengenal Morgan Charrière, ‘The Last Pirate’ Di UFC
Nathaniel Wood:‘The Prospect’ Di Divisi Featherweight UFC