Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Element6
Element6

Pembuktian Charles Leclerc Di Formula 1 GP Monako 2022


Jakarta – Ajang balap Formula 1 GP 2022 akan langsung mengelar lomba Back to back di akhir blan Mei ini. Setelah usai mengelar Spanyol GP 2022 akhir pekan lalu, Formula 1 langsung menggelar seri Monako GP 2022. Monako GP selalu menjadi seri yang sangat spesial dibandingkan seri lainnnya karena akan digelar di sirkuit jalan raya legendaris di Monte Carlo.

Seri Monako 2022 ini akan menjadi ajang pembuktian pembalap Scuderia Ferrari, Charles Leclerc yang akan berlomba di tanah kelahirannya. Setelah gagal finis di Spanyol GP 2022 akhir pekan lalu, Leclerc kembali mengincar naik podium dan menjadi juara di hadapan pendukungnya sendiri. Hal ini juga untuk menahan laju sang juara Max Verstappen yang saat ini sedang memimpin klasemen sementara usai Spanyol GP 2022.

Foto: gridoto.com

Sementara para pembalap Mercedes, seperti Lewis Hamilton dan George Russel juga akan berusaha tetap mengimbangi persaingan antara Ferrari dan Red Bull Racing yang akan membuat persaingan akan menjadi lebih ketat dan seru lagi.

Berikut jadwal balapan Monako GP 2022:

Jumat, 27 Mei 2022

19.00-20.00 WIB: FP1

22.00-23.00 WIB: FP2

Sabtu, 28 Mei 2022

18.00-19.00 WIB: FP3

21.00-22.00 WIB: Kualifikasi

Minggu, 29 Mei 2022

20.00 WIB: Race

(Yp/teamKB)

Fototitle: bolasport.com