Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Element6
Element6

Gertak Mo Salah Usai Negoisasi Kontraknya Buntu


Jakarta – Negoisasi kontrak Mohammed Salah dengan Liverpool dilaporkan mengalami kebuntuan. Mohammed Salah dilaporkan bisa hijrah ke salah satu rival Liverpool setelah mendeklarasikan keinginannya untuk tetap bermain di Liga Primer Inggris setelah negosiasi kontraknya dengan The Reds mandek.

Sebelum final Liga Champions Eropa, di mana Liverpool takluk 1-0 di tangan Real Madrid, megabintang Mesir itu sudah menegaskan bahwa dia bakal bertahan di Anfield untuk musim 2022/23. Namun masa depan Salah setelah itu masih belum jelas.

Penyerang 29 tahun itu ingin menetap di Liga Inggris saat kontraknya bersama The Reds habis, dan situasi ini membuat rival-rival Liverpool, seperti Chelsea, Manchester City, bahkan Manchester United, bersiap menawarkan kontrak pada padanya.

Foto: tirto.id

Dua belas bulan lebih telah berlalu sejak negosiasi kontrak antara petinggi Liverpool dan perwakilan Salah berjalan soal kontrak baru, tetapi sampai saat ini belum ada kesepakatan di antara kedua pihak dan waktu semakin habis. Laporan tersebut juga mengklaim bahwa tak ada diskusi tatap muka antara sang pemain dengan Liverpool selama enam bulan terakhir.

Salah mengaku tidak meminta nilai kontrak yang “gila” dan diyakini bahagia di Liverpool, dan mau meneken perpanjangan dua tahun bersama The Reds jika nilainya sesuai ekspektasi. Salah kembali melakoni musim gemilang dan menjadi tumpuan serangan Liverpool. Dia mencetak 23 gol di Liga Primer musim ini, dan berbagi Sepatu Emas dengan bintang Tottenham, Son Heung-min. Salah juga memuncaki tangga assist dengan 13 torehan.

Banyak pihak memprediksi ini hanyalah manuver Salah mengertak Liverpool. Tidaklah bijkasana bagi Liverpool melepas tiga penyerang andalannya sekaligus. Mo Salah harus dipertahankan mengingat kepergian Divock Origi, sementara Sadio Mane sudah menegaskan dirinya ingin hengkang dan diminati Bayern Muenchen.

(bP/teamKB)

Fototitle: detik.com