Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Element6
Element6

Zidane Gantikan Pochettino Latih PSG


Jakarta – Berita yang menyatakan Zinedine Zidane akan segera menjadi pelatih baru Paris Saint-Germain semakin mendekati kenyataan. Les Parisiens dilaporkan segera mengamankan pelatih baru demi memenuhi ambisi menjuarai Liga Champions Eropa Zinedine Zidane diunggulkan bakal menggantikan Mauricio Pochettino sebagai pelatih kepala Paris Saint-Germain setelah negosiasi antara agennya dengan kampiun Ligue 1 itu menemui titik temu

Pochettino memandu PSG meraih titel Ligue 1 di musim penuh pertamanya menjadi juru taktik Parc des Princes, tetapi kegagalannya mengalahkan Real Madrid di 16 besar Liga Champions Eropa nampaknya bakal membuat mantan manajer Tottenham itu kehilangan pekerjaannya.

Pemain legenda Pranxcis dan Real Madrid, Zidane, salah satu pelatih paling berpestrasi dalam satu dekade terakhir dari dua masa baktinya melatih Los Blancos, sudah dikaitkan dengan PSG sejak lama – dan kini semakin dekat dengan jabatan tersebut setelah mendapatkan tawaran dengan gaji yang sangat fantastis.

Foto: sindonews.com

Zidane, 49 tahun, yang menganggur semenjak mundur dari jabatan pelatih Los Blancos di akhir musim 2020/21, memiliki modal salah satu rekor manajerial terbaik untuk menjadi pelatih PSG. Dalam masa bakti pertamanya di Madrid (2016-2018), Zidane menjuarai La Liga di musim debutnya dan mencetak sejarah dengan hat-trick trofi Liga Champions Eropa, dan memiliki rasio kemenangan sebesar 70,47 persen.Pencapaiannya di Eropa yang paling membuat PSG tergiur, mengingat mereka masih belum mengangkat Si Kuping Besar sekalipun.

Legenda timnas Prancis itu bakal tiba di skuad yang akan dirombak setelah musim lalu yang dianggap mengecewakan, meski merebut mahkota Ligue 1 dari Lille. Zidane bisa mengandalkan dua megabintang terbesar dunia yakni Kylian Mbappe – yang menolak Madrid dan memperpanjangkontraknya setelah saga transfer sensasional – dan Lionel Messi, yang tiba tahun lalu secara cuma-cuma dari Barcelona.

Zidane juga bakal berreuni dengan Sergio Ramos, mantan kapten Madrid yang pernah menjadi rekan satu tim sekaligus pemain yang dilatihnya di Santiago Bernabeu.

(bP/teamKB)

Fototitle: cnnindonesia.com