Jakarta – Denmark kembali menunjukkan diri sebagai kekuatan baru di persepakbolaan Eropa. Usai meledak di Euro 2020 dengan berhasil menembus semifinal, tim dinamit Denmark kembali tampil impresif di ajang UEFA Nations League. Bermain di Parken Stadium, Denmark memetik kemenangan atas Austria dengan skor 2-0.
Denmark langsung menggempur begitu pertandingan dimulai. Austria mencoba melawan, tapi tekanan tingig yang diterapkan Denmark membuat tim tamu kerepotan. Serangan-serangan Denmark di awal laga akhirnya berbuah gol di menit ke-21. Umpan Maehle memanjakan Wind yang berada di tengah kotak penalti untuk melepas eksekusi akurat. 1-0 Denmark memimpin.
Denmark lantas menggandakan skor di menit ke-37. Kali ini giliran Wind yag meladeni Olsen. Operan Wind dituntaskan Olesen dengan tendangan kaki kiri ke sudut kiri bawah. Unggul 2-0 membuat Denmark semakin mendominasi permainan. namun tidak ada gol tambahan tercipta. Skor 2-0 bertahan hingga jeda.
Memasuki babak kedua, Austria mulai menemukan bentuk permainannya. Pressing ketat dan penguasaan bola membuat Austria mendominasi penguasaan bola. Namun anak asuh Ralf Rangnick itu tidak berhasil menciptakan peluang untuk mencetak gol penyeimbang, Austria mulai kehilangan momentum untuk mencetak gol balasan, Denmark kembali tampil dominan. Hingga menit ke-80, serangan-serangan Denmark belum cukup efektif.
Austria terus mencoba, tapi Denmark bisa mempertahankan keunggulan dengan baik. Tidak ada gol tambahan. Denmark menundukkan Austria 2-0.
(Yp/teamKB)
Fototitle: pikiran-rakyat.com
Berita lainya
Selamat Merayakan Paskah
Milan Perpanjang Kontrak Mike Maignan
Arsenal Harus Siap Dana Jumbo Untuk Boyong Alexander Isak