Kulit Bundar

New Age of Sports Community

The Daddies Dan Fajar/Rian Ciptakan All Indonesian Final


Jakarta – Indonesia memang masih menjadikan sektor ganda putra sebagai penyelamat muka dunia perbulutangkisan Indonesia. Sepanjang tahun ini sektor tunggal putra dan putri dan pasangan ganda campuran belum ada yang berhasil menjadi juara di sebuah turnamen. Hanya para pasangan ganda putra yang paling sering masuk final dan menjadi juara dibanding sektor lainnya. Satu satunya gelar juara selain dari ganda putra, disumbangkan pasangan ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia yang menjadi juara di Malaysia Open 2022.

Namun Indonesia berhasil mengamankan satu gelar di Malaysia Masters 2022. Itu setelah duel sesama Indonesia di final berhasil diwujudkan. Dua ganda putra melaju ke final Malaysia Masters 2022. Mereka adalah pasangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Di semifinal, Sabtu (9/7/2022), Ahsan/Hendra bisa mengalahkan ganda China, Liang Wei Keng/Wang Chang. The Daddies menang dua gim langsung, 21-19, 21-14. Kemudian, sukses Ahsan/Hendra disamai Fajar/Rian.

Foto: facebook

Keduanya bisa mengatasi perlawan alot ganda tuan rumah, Aaron Chia/Soh Wooi Yik. Di Axiata Arena, Fajar/Rian mesti melakoni duel tiga set melawan Aaron/Soh. Kemenangan akhirnya didapat, yakni dengan skor 21-14, 19-21, 21-10. Selanjutnya, Ahsan/Hendra akan melawan Fajar/Rian di final. Duel sesama ganda putra Indonesia itu membuat satu gelar sudah di tangan.

Total, Indonesia bisa meloloskan wakil ke final Malaysia Masters 2022 di dua nomor lainnya. Ada Chico Aura Dwi Wardoyo di final tunggal putra, serta Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dari ganda campuran.

(Yp/teamKB)

Fototitle: facebook