Jakarta – Roberto Firminho masuk dalam daftar jual Liverpool di akhir kompetisi musim lalu. Namun kepindahan Sadio Mane dan menggantungnya kontrak Mo Salah, membuat Jurgen Klopp mengurungkan niatnya menjual pemain asal Brasil yang menjadi salah satu trisula legendaris Liverpool bersama Sadio Mane dan Mo Salah dalam empat musim terakhir. Namun dengan kedatangan Darwin Nunez dan diperpanjangnya kontrak Mo Salah, opsi melepas Firminho kembali dipertimbangkan.
Juventus menjadi klub yang paling serius untuk mendatangkan Roberto Firmino di bursa transfer musim panas ini. Raksasa Serie A Italia tersebut dilaporkan siap meningkatkan nilai tawaran awal mereka yang sempat mendapat penolakan dari pihak klub Merseyside. Si Nyonya Besar mengincar Firmino sebagai pengganti Alvaro Morata, yang dipastikan angkat kaki dari Turin.
Juve awalnya menawarkan proposal tawaran sebesar £19,5 juta buat pemain internasional Brasil tersebut. Akan tetapi, Liverpool bergeming. Juve pun tidak tinggal diam. Kubu Turin dikabarkan bersedia menaikkan tawaran mereka demi mendapatkan tanda tangan striker berusia 30 tahun tersebut. Juve akan terlkihat sangat ngotot di bursa transfer edisi kali ini, mencoba untuk meluluhkan Liverpool dengan tawaran yang mungkin tak bisa mereka tolak.
Kontrak Firmino sendiri di Anfield akan berakhir dalam satu tahun. Tujuh musim sudah Firmino berseragam Liverpool, di mana dia total mencatatkan 327 penampilan di berbagai kompetisi, mengemas 98 gol. Namun seoring kedatanagn para stgriker baru, Liverpool harus menelepas Firminho agar tidak terlalu banyak memiliki pemain dengan posisi yang sama. Dikabarkna negoisasi akan mencapai ujungnya dalam minggu ini, atau sebelum Liverpool menjalani laga Community Shield melawan Manchester City.
(Yp/teamKB)
Fototitle: bola.net
Berita lainya
Kalender MotoE Musim 2025
Jadwal Spieltag Ke-21 Bundesliga Jerman
14 Pemain Didaftarkan Mengikuti All England 2025