Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Dele Alli Coba Peruntungan Bersama Besiktas


Jakarta – Sungguh memprihatinkan nasib mantan pemain Totenham Hotspur dan timnas Inggris, Dele Alli. Sempat menjadi pemain andalan Spurs dan Timnas Inggris di Piala Dunia 2018 yang lalu, kini pemain Inggris terebut memulai karier barunya jauh dari level gemerlap Liga Inggris yang pernah membesarkan namanya.

Gelandang Everton, Dele Alli resmi menuntaskan transfernya ke Besiktas dengan status pinjaman sampai akhir musim 2022/23. Alli, 26, baru bergabung dengan Everton pada 31 Januari, tiba dari Tottenham Hotspur hanya beberapa jam setelah Frank Lampard ditunjuk sebagai manajer di Goodison Park. Namun, ia cuma mencatatkan satu penampilan sebagai starter di Liga Primer Inggris sejak saat itu dan hanya membuat dua penampilan sebagai pemain pengganti di awal musim ini. Everton akan mendapatkan biaya pinjaman €2,2 juta, dan klub raksasa Turki itu hanya akan membayar €10.000 dari total gaji Alli per pertandingan.

Foto: football5star.com

Kepindahan ke Besiktas merupakan peluang terbaru bagi mantan bintang Inggris itu untuk mengembalikan kariernya ke jalur yang benar. Alli tampil luar biasa untuk Spurs setelah kedatangannya dari MK Dons pada 2015 ketika masih remaja, dengan cepat memantapkan dirinya sebagai pemain kunci bagi tim Mauricio Pochettino yang kemudian mencapai final Liga Champions 2019.

Kesuksesan itu tercermin di level internasional. Musim panas sebelumnya, Alli merupakan bagian integral dari perjalanan Inggris ke semi-final Piala Dunia, mencetak gol dalam kemenangan perempat-final atas Swedia. Namun ia mengalami penurunan tajam dalam beberapa waktu terakhir dan hanya tampil 16 kali sebagai starter di Liga Primer sejak awal musim 2020/21.

(bP/timKB)

Sumber foto: skysports.com