Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Hulk Iran Ternyata Mini, Fotonya Hasil Editan Photoshop


Jakarta – Para netizen dunia kena prank oleh seorang Sajad Gharibi, seorang pria asal Iran yang sering mengunggah foto dirinya di sosial media. Dari foto unggahannya itu, para netizen menjulukinya sebagai Hulk Iran. Hal itu karena Sajad terlihat berbadan extra besar dan berotot laksana tokoh The Avengers, Hulk. Namun semuanya berakhir setelah dirinya muncul di dunia nyata saat melakukan pertarungan dengan seorang petarung di atas ring.

Akhir tragis Sajad Gharibi Hulk Iran setelah kekalahan memalukan di ring tinju dengan menghapus foto-foto dirinya yang ternyata hasil editan photoshop. Sajad Gharibi Hulk Iran secara memalukan kalah TKO di ronde 1 dalam debut ring tinju melawan monster Kazakhstan. Sosok Sajad Gharibi Hulk Iran yang sangat besar di foto ternyata ketika muncul di ring tinju tidak seperti aslinya. Parahnya, Sajad Gharibi nyaris tidak bisa memberikan pukulan dalam duel menyedihkan melawan monster Kazakhstan.

Foto: ladbible.com

Dan para penggemar memperhatikan bahwa dia memiliki tubuh yang lebih kecil dibandingkan dengan raksasa berotot yang tampak seperti di foto Instagram. Alih-alih otot bisep dan torso six-packnya yang terkenal, Gharibi tampak tidak bugar dengan perut yang membuncit di bawah kausnya. Dia juga tampak lebih pendek dari yang diklaimnya 187 cm – berdiri di sekitar ketinggian yang sama dengan monster Kazakhstan 170 cm.

Saking tidak bisa bertinju, Sajad Gharibi harus membalikkan punggung sambil terduduk di sudut ring saat dihajar monster Kazakhstan. Wasit terpaksa menghentikan pertarungan di ronde pertama setelah beberapa kali Sajad Gharibi menghindar dari serangan monster Kazakhstan

Sejak pertarungan memalukan di Dubai itu, Gharibi telah menghapus puluhan foto dari profilnya. Hanya 14 gambar dan video yang masih terlihat di akunnya, sedangkan gambar yang lebih spektakuler telah hilang. Gharibi yang juga dikenal sebagai “Hercules Persia” menjadi terkenal karena fisiknya yang besar, namun ternyata semua hanya hasil editan semata.

(Yp/timKB)

Sumber foto: calfkicker.com