Jakarta – Inter Milan kembali membuktikan sebagai salah satu tim yang tidak mengandalkansatu atau dua pemain saja. Ini dibuktiknna saat mereka tetap bisa menang dengan skor besar saat mengalahkan lawannya tanpa lehadiran mega bintangnya, Romelu Lukaku yang harus absen karena cedera. Pemain Inter lainnya seperti Lautaro Martinez dan Nicolo Barela tetap tajam dan tidak membuat pelatih Inter, Inzaghi terlalu cemas akan absennya Lukaku.
Nicolo Barella mencetak gol brilian di babak pertama ketika Inter Milan meraih kemenangan kandang 3-1 atas Cremonese di pertandingan keempat Serie A Italia musim 2022/23 ini, Rabu (31/8) dini hari WIB. Joaquin Correa mencetak gol untuk membuka skor pada menit ke-12 setelah berhasil memanfaatkan bola rebound setelah kiper Cremonese Ionut Radu menyelamatkan sepakan Edin Dzeko.
Barella menggandakan keunggulan pada menit ke-38 setelah pemain asal Italia itu mengejutkan pertahanan Cremo dengan secara brilian melepaskan tembakan dari jarak jauh menyusul umpan crossing dari Hakan Calhanoglu.
Pemain pengganti, Lautaro Martinez, yang menggantikan Correa di babak kedua, ikut mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-76 menyusul serangan balik cepat yang diprakarsai Barella.Cremonese mencetak gol hiburan pada menit ke-90 setelah David Okereke mengejutkan semua orang dengan penyelesaian jarak jauh yang brilian.
Dengan kemenangan ini, Nerazzurri naik ke peringkat kedua di klasemen sementara, unggul satu poin atas AC Milan dan hanya tertinggal satu angka dari sang pemuncak, AS Roma. Inter akan berjumpa dengan AC Milan pada akhir pekan ini, sementara Cremonese menjamu Sassuolo.
(bP/timKB)
Sumber foto: facebook
Berita lainya
Tracy Cortez: Petarung Wanita Divisi Flyweight UFC
Abdul Razak Alhassan: “Judo Thunder” Divisi Welterweight UFC
Chelsea Chandler: “The Stockton Sensation” Bantamweight UFC