Jakarta – Liga 1 Indonesia akan menggelar pekan kedelapan minggu ini. Setidaknya ada dua laga yang banyak dinantikan oleh para fans Liga Indonesia. Dua laga itu adalah laga antara Persib Bandung yang akan menjamu RANS Nusantara dan Persebaya Surabya melawan sang juara bertahan Bali United.
Laga Persib melawan RANS Nusantara akan sangat ditunggu khususnya oleh para bobotoh yang ingin melihat tim kesayangannya didampingi oleh pelatih baru Luis Milla. Dikabarkan bahwa Milla sudah bisa melakukan debutnya sebagai pelatih Persib dalam laga ini. Maung Bandung akan menjadikan RANS Nusantara sebagai pelampiasan usai dipermalukan PSM Makassar di laga terakhir. Sebaliknya RANS Nusantara yang tampil baik di laga terakhir tidak mau begitu saja menyerah dari tuan rumah Persib.
Sedangkan Persebaya dan Bali United sedang dalam performa yang bagus. Persebaya menang dan tidak kebobolan pada dua laga terakhirnya. Sementara, Bali United menang tiga laga secara beruntun. Bali United punya produktifitas yang luar biasa. Serdadu Tridatu mencetak 14 gol. Namun, mereka sudah kebobolan sembilan gol. Persebaya sendiri telah mencetak tujuh gol dan baru kebobolan enam gol.
Musim lalu, Persebaya dua kali menang atas Bali United yang menjadi juara Liga 1. Persebaya menang 3-1 pada putaran pertama, lalu 3-0 pada putaran kedua. Marselino Ferdinan adalah salah satu pemain yang membobol gawang Bali United musim lalu.
Jumat, 2 September 2022
- 16:00: Persebaya Surabaya vs Bali United
- 18:15: Persita vs Madura United
- 20:30: Persik Kediri vs PSM
Sabtu, 3 September 2022
- 16:00: Persis Solo vs PSIS Semarang
- 18:15: Persikabo 1973 vs Borneo
- 20:30: Persija vs Bhayangkara
Minggu, 4 September 2022
- 15:30: Persib vs RANS Nusantara
- 18:15: Dewa United vs PSS Sleman
- 20:00: Barito Putera vs Arema
(Yp/timKB)
Sumber foto: indosport.com
Berita lainya
Molly McCann: Petarung Wanita Yang Tak Kenal Menyerah
Mengenal Morgan Charrière, ‘The Last Pirate’ Di UFC
Nathaniel Wood:‘The Prospect’ Di Divisi Featherweight UFC