Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Element6
Element6

Lazio Kandaskan Verona 2-0


Jakarta – Lazio kembali ke jalur kemenangan usai rentetan hasil tidak memuaskan di laga terakhir serie A Italia. Di giornata keenam, Lazio berhasil mengakhakan Verona dengan skor 2-0. Hasil ini memberi tambahan motivasi bagi para pemain Lazio yang akan menghadapi Mdtjyland di ajang Liga Eurpa Kamis malam mendatang.

Lazio menjamu Verona di Estadio Olimpico, Minggu (11/9/2022) dengan kondisi yang tidak kondusif. Sebab, mereka melewati dua partai beruntun tanpa kemenangan. Tuan rumah sempat ditahan Sampdoria 1-1 dan dihajar Napoli 1-2. Sedangkan Verona punya modal kemenangan 2-1 atas Sampdoria. Meski demikian, Lazio bisa mengatasi rintangan yang ada. Hanya saja, mereka harus susah payah untuk meraih kemenangan lantaran laga berakhir 0-0 di babak pertama.

Foto: facebook

Lazio baru bisa mengubah keadaan di babak kedua. Mereka unggul 1-0 pada menit ke-68 setelah Ciro Immobille meneruskan umpan Sergej Milinkovic-Savic. Gol kedua dan sekaligus penentu kemenangan Lazio baru hadir lagi jelang bubaran, tepatnya di menit ke-90+5. Itu setelah Luis Alberto memaksimalkan assist Mattia Zaccagni. Skor akhir 2-0 memberikan Lazio kemenangan atas Verona.

Dengan kemenangan ini Lazio naik ke posisi enam klasemen sementara dengan 11 poin menggeser AS Roma. Pasukan Maurizio Sarri itu mencatat tiga menang, dua imbang dan satu kalah.

(bP/timKB)

Sumber foto: harianhaluan.com