Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Element6
Element6

Tarian Terakhir Para Mega Bintang


Jakarta – Ajang Piala Dunia 2022 kali ini memang banyak mencatatkan sejarah baik dari penyelenggaraan, jumlah peserta maupun catatan sejarah karier para pemain yang akan berlaga di panggung sepakbola tertinggi di dunia itu. Salah satunya adalah banyaknya para pemain bintang yang akan menjadikan Piala Dunia Qatar 2022 ini sebagai panggung terakhir untuk menutup karier mereka sebagai pemain sepakbola profesional.

Pasalnya beberapa pemain bintang saat ini sudah mencapai usia yang dianggap melewati masa keemasan dan prestasi bagi seorang atlet. Diantaranya bahkan adalah pemain terbaik di dunia saat ini dan juga disebut sebagai pemain terbaik di dunia sepanjang sejarah, yaitu Christiano Ronaldo dan Lionel Messi. Secara kebetulan mereka memang memulai karier profesional di waktu dan era yang bersamaan, masa keemasan mereka sebenarnya dianggap sudah lewat, karena kebanyakan rekan mereka yang seangkatan sudah pensiun atau tidak lagi bermain di level top Eropa.

Baik Ronaldo dan Messi sama sama melakukan debut di Piala Dunia 2006 bersama timnas negaranya masing masing, Di ajang Piala Dunia, Messi memiliki catatan lebih baik dari Ronaldo, karena keberhasilannya membawa Argentina masuk final Piala Dunia 2014 walaupun harus kalah di FInal melawan Jerman. Sementara perjalanan Ronaldo bersama Portugal tidak secemerlang Messi. Keduanya hanya perlu membawa negaranya menjuarai Piala Dunia untuk melengkapi raihan pribadi mereka sebagai pemain terbaik di dunia, Apalagi Piala Dunia 2022 ini akan menjadi panggung terakhir mereka sebelum pensiun.

Foto: kumparan.com

Selain kedua nama pemain tersebut, ada beberapa nama pemain yang juga telah berusia di atas 30 tahun dan masih berkesempatan membela negara mereka di ajang Piala Dunia 2022 ini. Berikut nama nama lain yang kemungkinan besar akan menjadikan Piala Dunia Qatar sebagai panggung terakhir mereka.

Neymar Jr (Brasil)

Edinson Cavani (Uruguay)

Luis Suarez ( Uruguay)

Robert Lewandowski (polandia)

Luca Modric (Kroasia)

Manuel Nuer (Jerman)

Thomas Mueller ( Jerman)

Eden Hazard ( Belgia)

Oliver Giroud (Prancis)

Angel Di Maria (Argentina)

(bP/timKB)

Sumber foto: skysports.com