Jakarta – Brasil berhasil menang meyakinkan melawan Ghana dalam laga persahabatan di FIFA Matchday jelang Piala Dunia 2022. Dalam pertandingan yang tidak seimbang ini, Neymar dkk seperti menari nari samba mengobrak abrik pertahanan Ghana yang memang beberapa level di bawah Brasil. Tiga gol Brasil tercipta di babak pertama. Marquinhos membuka keran gol di menit ke- 9, lalu Richarlison melengkapinya dengan dua gol tambahan di menit ke- 28 dan 39. Ghana mencoba melawan di sisa laga, tapi Brasil tampil rapi, bahkan bisa saja mencetak lebih banyak gol
Brasil tampil agresif sejak pertandingan dimulai. Ghana coba melawan, tapi perbedaan level kedua tim cukup besar. Dominasi Brasil membuat Ghana tertekan. Menit ke-9, Brasil membuka keunggulan. Skema tendangan sudut, eksekusi Raphinha sempurna untuk disambut sundulan Marquinhos.
Brasil terus menggempur setelahnya. Menit ke-28, gol kedua untuk Selecao. Neymar menerima umpan Paqueta dan melanjutkannya dengan umpan silang ke Richarlison di tepi kotak penalti. Menit ke-40, Brasil mencetak gol ketiga. Skema tendangan bebas, eksekusi Neymar ke tiang dekat disambut sentuhan Richarlison.
Memasuki babak kedua, Ghana mulai melawan dengan masuknya Inaki Williams. Sejumlah peluang tercipta hingga menit ke-60, termasuk sundulan Ayew membentur tiang. Neymar jadi pemain paling merepotkan bagi Ghana sepanjang pertandingan. Pergerakan gesit Neymar membuat barisan bek Ghana kelimpungan.Tidak ada gol tambahan hingga akhir laga. 90 menit duel seru dimenangi Brasil dengan skor telak 3-0.
(Yp/timKB)
Sumber foto: detik.com
Berita lainya
Menanti Persib Menjuarai BRI Liga 1
Daniil Medvedev Ke Perempatfinal Madrid Open 2025
Hasil Tes MotoGP Jerez 2025