Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Bayern Muenchen Patahkan Rekor Real Madrid


Jakarta – Laga tak berimbang karena perbedaan level yang terlalu jauh terjadi saat Die Roten menjamu Viktoria Plzen di Allianz Arena pada Rabu (5/10/2022) dinihari WIB. Bayern Muenchen berpesta gol ke gawang Viktoria Plzen lewat kemenangan 5-0. Bayern Muenchen memulai dengan cemerlang usai Leroy Sane mencetak gol cepat di menit ketujuh. Setelahnya Serge Gnabry dan Sadio Mane bergantian membobol gawang wakil Republik Ceko itu sehingga tim tuan rumah sudah unggul tiga gol dalam 21 menit pertama.

Tim tuan rumah nyaris tidak memberi kesempatan Viktoria Plzen untuk mengembangkan permainan. Usai turun minum, Bayern menambah dua gol melalui Sane dan Eric Choupo-Moting guna memastikan kemenangan ketiga dari tiga pertandingan pertamanya. Kemenangan telak atas Viktoria Plzen menandai bahwa Bayern Munich sudah 31 pertandingan berturut-turut tidak terkalahkan di fase grup yang menjadi rekor terpanjang di fase grup Liga Champions. Disebut Reuters, The Bavarians mematahkan torehan sebelumnya yang dibuat Real Madrid.

Foto: facebook

Berkat tambahan tiga poin dari Plzen, Bayern belum tergoyahkan di puncak klasemen sementara Grup C dengan perolehan sembilan poin. Bayern unggul tiga poin dari Inter Milan (2) dan enam poin dari Barcelona (3), serta memiliki jalan yang lebar untuk lolos ke babak 16 besar.

Sebelumnya Bayern Muenchen telah mengalahkan dua rival terberat mereka di grup yang dijuluki Grup NEraka Liga Champions musim ini. Di laga pertama Die Roten menumas Inter Milan dengan skor 2-0 dan di laga kedua kembali menaklukkan Barcelona juga dengan skor 2-0. Penampilan Muenchen ini adalah yang paling meyakinkan dari semua timyang difavoritkan menjuarai Liga Champions musim ini.

(Yp/timKB)

Sumber foto: facebook