Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Gelar Yang Akan Diberikan Di ValenciaGP 2022


Jakarta – Ajang MotoGP 2022 tinggal menyisakan seri terakhir yang akan digelar di Valencia bulan mendatang. Gelar juara di ajang MotoGP dan Moto2 belum ditentukan dan baru akan diketahui di seri terakhir ini. Selain gelar juara pembalap, ajang MotoGP juga memberikan banyak pengharagaan yang akan diberikan usai seri terakhir digelar.

Setiap tahunnya, FIM dan Dorna Sports menyajikan 18 gelar bergengsi yang bisa diperebutkan di kelas MotoGP, Moto2, Moto3, dan MotoE. Namun, pada Kamis (27/10/2022), mereka mengumumkan akan ada satu penghargaan tambahan mulai musim ini, yakni ‘Agostini Fan Award’. Penghargaan yang namanya diambil dari nama 15 kali juara dunia, Giacomo Agostini, ini, diperuntukkan kepada para pembalap kelas tertinggi alias MotoGP yang melakoni manuver atau aksi salip paling spektakuler sepanjang musim.

Foto: twitter

Pemenangnya pun ditentukan dengan sistem voting dari penggemar balap, dan akan diumumkan dalam FIM MotoGP Awards, yang digelar pada malam hari setelah balapan di Seri Valencia, Spanyol, 6 November 2022 selesai. Musim ini, aksi-aksi salip yang diperhitungkan terjadi pada rentang Seri Valencia 2021 sampai Seri Malaysia 2022. Sedangkan kandidat penerima gelar baru ini adalah:

Aleix Espargaro

Fabio Quartararo

Enea BAstianini

Francesco Bagnaia

Berikut gelar yang akan diberikan usai musim MotoGP 2022 berakhir.

MotoGP

Juara dunia pembalap: Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha)

Juara dunia konstruktor: Ducati

Juara dunia tim: Ducati Lenovo Team (Pecco Bagnaia dan Jack Miller)

Debutan terbaik: Jorge Martin (Pramac Racing)

Pembalap independen terbaik: Johann Zarco (Pramac Racing)

Tim independen terbaik: Pramac Racing

BMW M Award: Fabio Quartararo

Tissot Pole of Poles Award: Pecco Bagna

Moto2

Juara dunia pembalap: Remy Gardner (Red Bull KTM Ajo)

Juara dunia konstruktor: Kalex

Juara dunia tim: Red Bull KTM Ajo (Remy Gardner dan Raul Fernandez)

Debutan terbaik: Raul Fernandez

Triumph Triple Trophy: Raul Fernandez

Moto3

Juara dunia pembalap: Pedro Acosta (Red Bull KTM Ajo)

Juara dunia konstruktor: KTM

Juara dunia tim: Red Bull KTM Ajo (Pedro Acosta dan Jaume Masia)

Debutan terbaik: Pedro Acosta

Moto E

Juara dunia pembalap: Jordi Torres (Pons Racing 40)

(bP/timKB)

Sumber foto: jpnn.com