Jakarta – Tinggal tiga minggu sebelum dimulainya Piala Dunia 2022, kabar mengekutkan datang dari timnas Jerman. Dua pemain paling senior di tim Der Panzer terancam tidak diikutsertakan ke Piala Dunia 2022. Kondisi fisik kiper utama, Manuel Neuer dan gelandang serang Thomas Mueller hingga saat ini masih dipertanyakan kesiapannya untuk mengikuti gelaran paling akabar sepakbola dunia itu.
Manajer Bayern Munchen, Julian Nagelsmann menegaskan saat ini kedua pemainnya itu sedang tidak dalam kondisi fit. Ia memastikan keduanya tidak akan bermain saat Munchen menghadapi Mainz pada pekan ke-12 Liga Jerman 2022/2023, Sabtu (29/10/2022) malam WIB. Absen pada pertandingan tersebut akan sangat krusial bagi kedua pemain. Itu berarti kesempatan untuk unjuk gigi di lapangan akan semakin sedikit, sekaligus semakin menegaskan bahwa mereka tak siap jelang Piala Dunia 2022.
Muller absen tiga dari lima laga terakhir Munchen. Muller memang sempat bermain di Liga Champions saat menang 4-2 melawan Viktoria Plzen dan 3-0 melawan Barcelona. Akan tetapi, ia tidak bermain di Liga Jerman, saat Munchen menghadapi Hoffenheim, Freiburg, dan Borussia Dortmund. Nagelsmann menjelaskan, Muller masih menderita cedera panggul. Muller tampak masih akan absen saat laga melawan Inter Milan (2/11/2022) dan baru bisa main di laga melawan Hertha Berlin (5/11/2022).
Sementara itu, Neuer menderita cedera bahu. Neuer bahkan sudah absen dalam empat pertandingan terakhir Munchen, termasuk saat melawan Barcelona (28/10/2022) di Liga Champions 2022/2023. Nagelsmann mengakui bahwa keputusannya untuk memainkan Neuer pada laga melawan Dortmund (8/10/2022) di Liga Jerman adalah keputusan yang salah. Laga tersebut memperparah kondisi bahunya. Neuer diperkirakan akan pulih di akhir pekan, sama seperti Muller.
Neuer dan Muller merupakan bagian tak terpisahkan Der Panzer selama kurang lebih satu dekade terakhir. Keduanya bahkan jadi bagian Jerman saat memenangkan Piala Dunia 2014 lalu. Di usia kedua pemain yang sudah di atas 30 tahun, mereka tetap diprioritaskan dalam pemanggilan Jerman. Saat jeda internasional September 2022 lalu saja, dua pemain ini dipanggil. Faktor pengalaman dan jam terbang yang tinggi membuat keduanya menjadi pilihan yang sulit tergantkan oleh para pemain muda lainnya.
(Yp/timKB)
Sumber foto: bavarianfootballworks.com
Berita lainya
Jadwal Final Four ProLiga 2025
Ancelotti Pergi, Alonso Datang Ke Madrid
Mbappe Yang Belum Klik Bersama Real Madrid