Jakarta – La Liga mengelar jornada ke-13 akhir pekan ini yang menyajikan banyak laga menarik dan seru. Persaingan puncak klasemen pekan ini kian sengit antara Real Madrid dan Barcelona. Real Madrid saat ini memang masih kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol 2022/2023 dengan raihan 32 poin. Los Blancos menjadi satu-satunya tim yang sama sekali belum pernah menderita kekalahan sejak La Liga musim ini bergulir.
Meski demikian, Real Madrid kini tengah terancam dari sang rival abadi Barcelona yang membuntuti di posisi kedua. Sebab, saat ini jarak kedua tim semakin dekat (1 poin) usai Real Madrid tertahan imbang 1-1 melawan Girona pada pekan lalu. Sedangkan, Barca sukses menumbangkan Valencia di markasnya sendiri dengan skor 0-1. Gol Robert Lewandowski pada menit akhir membawa kemenangan bagi Blaugrana hingga peluit panjang dibunyikan wasit.
Pada pekan 13 La Liga musim ini, Barcelona dijadwalkan melakoni laga kandang melawan salah satu tim promosi Almeria pada, Minggu (6/11/2022) di Camp Nou. Ini akan menjadi momentum bagi Barcelona untuk mengkudeta Real Madrid di posisi atas klasemen. Terlebih, berdasarkan head-to-head kedua tim, Barca masih terlalu tangguh bagi skuad Almeria. Tercatat, Barcelona tak pernah terkalahkan dalam 12 pertandingan terakhir di La Liga melawan Almeria dengan 10 kemenangan dan dua kali bermain imbang.
Sementara itu, Real Madrid akan bermain tandang ke markas Rayo Vallecano di Estadio de Vallecas pada, Selasa (8/11/2022). Berdasarkan statistik, Los Blancos memang layak diunggulkan meraih kemenangan atas sang tuan rumah.
Berikut adalah jadwal lengkap dan link streaming pertandingan Liga Spanyol 2022/2023 matchday 13 pekan ini
Sabtu, 5 November 2022
03:00 WIB – Girona vs Athletic Bilbao
20:00 WIB – Getafe vs Cadiz
22:15 WIB – Real Valladolid vs Elche
Minggu, 6 November 2022
00:30 WIB – Celta Vigo vs Osasuna
03:00 WIB – Barcelona vs Almeria
20:00 WIB – Atletico Madrid vs Espanyol
22:15 WIB – Real Sociedad vs Valencia
Senin, 7 November 2022
00:30 WIB – Villarreal vs Mallorca
03:00 WIB – Real Betis vs Sevilla
Selasa, 8 November 2022
03.00 WIB -Rayo vs Real Madrid
(Yp/timKB)
Sumber foto: khelnow.com
Berita lainya
Menanti Persib Menjuarai BRI Liga 1
Daniil Medvedev Ke Perempatfinal Madrid Open 2025
Hasil Tes MotoGP Jerez 2025