Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Element6
Element6

Guardiola Tetap Di Etihad Hingga 2025


Jakarta – Liga Primer Inggris nampaknya masih belum akan berganti penguasa hingga beberapa ,usim ke depan. Dominasi Manchester City di Premier League nampaknya masih akan berlanjut. Pasalnya sang pelatih, Josep Guardiola resmi meneken kontrak baru di Etihad Stadium. Pep pertama kali mendarat di Manchester pada tahun 2016 silam. Ia menggantikan Manuel Pellegrini sebagai pelatih The Citizens.

Di bawah kepemimpinan Pep, Manchester City menjelma menjadi tim yang menakutkan. Mereka telah memenangkan total 11 trofi bersama pelatih asal Spanyol itu, termasuk lima gelar Premier League. Manchester City sempat was-was karena kontrak Pep akan berakhir di tahun 2023 nanti. Namun sang manajer menyudahi kekhawatiran itu dengan meneken kontrak baru.

Foto: facebook

Melalui laman sosial media resmi mereka, Manchester City resmi mengumumkan perpanjangan kontrak Guardiola. Pelatih asal Spanyol itu meneken kontrak jangka pendek. Ia meneken kontrak baru hingga musim panas tahun 2025 mendatang. Ini menjadikan Pep sebagai manajer dengan masa bakti terlama kedua sepanjang sejarah setelah Les McDowall yang menangani The Citizens mulai tahun 1950-1963.

Di musim 2022/23 ini, Manchester City di bawah Pep Guardiola berada di jalur yang tepat untuk meraih banyak prestasi. Mereka dipastikan lolos ke babak 16 besar Liga Champions dan mereka juga saat ini bersaing dengan Arsenal untuk peringkat pertama EPL. Kepastian perpanjangan kontrak Guardiola ini disambut dingin para rivalnya di Liga Inggris.

Manchester City yang begitu revolusioner perubahan gaya bermainnya selama di bawah asuhan Guardiola sangat sulit untuk ditaklukkan oleh tim manapun di Liga Inggris hingga saat ini. Para manajer tim rival City, seperti Antonio Conte, Erik Ten Hag, Mike Arteta harus putar otak untuk membendung sistem ball possesions ala Guardiola yang membuat mereka begitu dominan dan sulit dikalahkan oleh tim manapun di Liga Inggris.

(bP/timKB)

Sumber foto: facebook