Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Prediksi Spanyol vs Maroko Yang Akan Membosankan


Jakarta – Sempat dispekulasikan mengalah dari Jepang di laga terakhir penyisihan grup untuk menghindar lawan berat dan memilih lawan yang lebih lemah, Spanyol bakal menjajal kekuatan Maroko untuk menjadi yang terbaik dari babak 16 besar Piala Dunia 2022, Selasa (6/12) pukul 22.00 WIB. Berikut prediksi Maroko vs Spanyol di Piala Dunia 2022. Spanyol tengah merajut mimpi untuk mengembalikan kejayaan mereka di Piala Dunia. Maroko menjadi lawan Spanyol usai La Furia Roja kalah dari Jepang 1-2. Kekalahan itu membuat Spanyol menghuni runner up klasemen Grup E. Spanyol pun dipastikan bentrok melawan Maroko yang keluar sebagai juara grup

Di atas kertas Spanyol punya catatan lebih mentereng. Juara Piala Dunia 2010 ini menghadapi Maroko yang baru baru berhasil menembus babak 16 besar untuk kedua kalinya di Piala Dunia. Danbola spekulasi yang do atas benar adanya, maka Spanyol dipastikan sudah benar benar siap menghadapi satu satunya wakil Afrika yang tersisa itu. Bahkan pelatih Spanyol.Luis Enrique sudah mempersiapkan pasukannya melatih tendangan penalti bila laga harus berakhir dengan adu tendangan penalti

Foto: pikiran-rakyat.com

Pertemouran sengit diperkirakan akan terjadi di lapangan tengah. Lini yang menjadi andalan Maroko di abbak penyisihan grup akan menjadi faktor penentu dalam laga ini. PAsukan lini tengah Maroko diharapkan dapat mematahkan ball possesion para pemain Spanyol yang bila dibiarkan akan membuat permainan MAroko tidak berkembang. Sebaliknya Spanyol juga berlepentingan merebut lini tengah bila ingin menerapkan penguasaan bola yang maksimal.

Tim KB memprediksikan laga kan berjalan lambat karena tidak adanya penyerang penyerang eksplosif dari kedua tim. Spanyol memang punya beberapa penyerang tajam, namiun gaya bemain Spanyol yang lebih mementingkan penguasaan bola ketimbang banyak mencetak gol membuat hampir semua laga yang dimainkan tidak menarik untuk disaksikan. Spanyol akan unggul tipis dan akan menang bila laga diakhiri dengan adu tendangan penalti. Pengalaman Spanyol sebagai mantan Juara Dunia akan menjadi kartu AS bagi mereka untuk memenangkan laga ini.

(Yp/timKB)

Sumber foto: