Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Element6
Element6

Super Eja Kalahkan Serdadu Tridatu 2-1


Jakarta – Juara dua kali berturut Liga 1 Indonesia, Bali United dipaksa bertekuk lutut oleh PSS Sleman di laga pekan ke-16 BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Manahan, Solo, Senin (19/12/2022) malam WIB. Bali United dan PSS Sleman saling serang. Namun duel berlangsung alot dan cukup intens. Gol dari PSS Sleman dicetak oleh Ze Valente dan Jihad Ayoub. Sementara itu gol Bali United dihasilkan M. Rachmat. Serdadu Tridatu sendiri harus bermain dengan 10 pemain setelah Willian Pachecho dikartu merah.

Pertandingan berlangsung alot di babak pertama. Baik Bali United dan PSS Sleman cukup kesulitan menciptakan peluang-peluang di pertahanan lawan. Menit ke-20 akhirnya ada peluang cukup bagus pada menit ke-20 dari Kim Jeffrey Kurniawan. Ia melepas tembakan kaki kiri dari dalam kotak penalti. Tapi bola masih bisa diamankan oleh kiper Bali United dengan mudah. Menit 31 peluang didapat PSS Sleman lagi. Tapi tendangan Fariz dari dalam kotak penalti masih belum membuahkan gol. Bola tembakannya melambung dari target.

Menit 45+2 peluang emas didapat Bali United dari sepak pojok. Bola disundul oleh Privat Mbarga. Kiper PSS sudah mati langkah namun sebelum melewati garis gawang, bola bisa dihalau oleh Bagus Nirwanto dengan tandukan kepalanya. Pada akhirnya tak ada gol tercipta sampai laga babak pertama berakhir. Skor imbang 0-0 bertahan hingga jeda.

Foto: twitter

Memasuki babk kedua, peluang apik didapat Bali United pada menit 47. M. Rachmat mendapat peluang melepas tembakan dari dalam kotak penalti. Namun bola masih bisa ditepis M. Ridwan. Semenit kemudian Privat Mbarga sukses mencetak gol. Namun golnya dianulir karena ia dianggap dalam posisi offside. Bali United akhirnya sukses mencetak gol pada menit ke-50. M. Rachmat berhasil menanduk bola umpan dari sisi kanan tengah lapangan. Bola bersarang di pojok kiri bawah gawang PSS Sleman. 1-0!

Namun PSS Sleman kemudian bisa menyamakan skor pada menit ke-62. Ze Valente mendobrak pertahanan Bali United setelah bekerjasama dengan salah satu rekannya. Ia akhirnya bisa menaklukkan M. Ridho dengan mudah di dalam kotak penalti. Menit ke-70 Bali United melancarkan serangan balik berbahaya. Privat Mbarga mendapat umpan matang dari Eber Bessa di halfspace kiri. Ia kemudian memotong ke tengah dan masuk kotak penalti. Namun bola tembakannya masih mengarah tepat kepada M. Ridwan.

Menit ke-78, peluang didapat oleh PSS Sleman dari tendangan bebas di luar kotak penalti. Peluang itu diambil Jehad Ayoub. Bola tembakannya mengarah ke pojok kiri atas gawang Bali United. Menit ke-87 Bali United harus bermain dengan 10 pemain. Pasalnya Willian Pacheho dikartu merah usai melanggar salah satu pemain PSS Sleman. Pada akhirnya Bali United tak bisa membalas gol tersebut. Mereka pun ditekuk dengan skor 1-2 oleh PSS Sleman.

(Yp/timKB)

Sumber foto: twitter