Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Liverpool Kandas Di Tangan Manchester City


Jakarta – Juara bertahan Carabao Cup Liverpool, gagal mempertahankan gelarnya usai dikalahkan Manchester City. The Citizen mengamankan kelolosan ke babak perempat-final Piala Liga setelah menang 3-2 melawan Liverpool, Jumat (23/12) dini hari WIB tadi. Di pertandingan yang digelar di Etihad Stadium semalam, City unggul cepat di menit kesepuluh lewat Erling Haaland, namun itu disamakan oleh Fabio Carvalho sepuluh menit berselang.

Laga sudah berjalan seru sejak menit pertama. Haaland sukses membuat keunggulan City pada menit ke-10 lewat sontekan meneruskan crossing Kevin De Bruyne.Keunggulan City bertahan cuma 10 menit. Liverpool sukses menyamakan skor lewat tembakan first time pelan Carvalho memanfaatkan assist James Milner. Sejumlah peluang emas didapat City dan Liverpool. Namun, tak ada gol tambahan yang tercipta hingga laga memasuki jeda turun minum.

Foto: twitter

City kembali memimpin lewat gol Mahrez. Mendapat umpan lambung di sisi kanan, Mahrez melakukan sekali kontrol sebelum melepas tembakan yang tak bisa diantisipasi Caoimhin Kelleher. Hanya semenit berselang, Liverpool lagi-lagi sukses menyamakan kedudukan. Berawal dari umpan jauh Alex Oxlade-Chamberlain, Darwin Nunez berlari dari sisi kiri sebelum memberi umpan yang dituntaskan Salah menjadi gol.

Memasuki menit ke-58, City memimpin untuk ketiga kalinya. Crossing De Bruyne dari sisi kiri sukses disundul Ake untuk menaklukkan Kelleher. Liverpool berupaya keras mencari gol penyeimbang di sisa waktu. Namun, usaha mereka tak membuahkan hasil. Skor 3-2 untuk kemenangan City pun menjadi hasil akhir laga ini.

Kemenangan atas Liverpool merupakan yang pertama bagi City pada 2022 ini, setelah kalah di tiga pertemuan sebelumnya. City harus mengalihkan fokusnya untuk lanjutan Liga Primer dengan bertandang ke markas Leeds United pada Kamis (29/12) dini hari WIB mendatang, sedangkan Liverpool melawan Aston Villa di Villa Park pada Boxing Day.

(Yp/timKB)

Sumber foto: twitter