Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Element6
Element6

Copa Del Rey: Barcelona Hampir Kalah Dari Intercity


Jakarta – Barcelona harus bekerja sangat keras untuk mengamankan kemenangan mereka di babak 32 besar Copa del Rey musim ini, susah payah mengalahkan klub Primera Federacion atau kasta ketiga Spanyol, CF Intercity dengan skor 4-3. Dalam laga yang berlangsung di Alicante, Kamis (5/1) dini hari WIB, Blaugrana sebenarnya mampu unggul dulu lewat gol Ronald Araujo pada menit keempat. Tapi, setelah itu saling balas gol terjadi, dengan Intercity tiga kali membalas melalui hat-trick Oriol Soldevilla pada menit ke-59, 74 dan 86, usai dua kali Barca menjauhkan skor berkat Ousmane Dembele pada menit ke-66 dan Raphinha pada menit ke-77. Pasukan Xavi baru bisa mengamankan kemenangan di babak tambahan, setelah Ansu Fati mencatatkan nama di papan skor pada menit ke-103.

Laga baru berjalan empat menit, Barcelona sudah berhasil membuka keunggulan berkat gol Araujo. Sepak pojok yang dilepas Pablo Torre sukses disundul Araujo menjadi gol. Barcelona menciptakan sederet peluang berbahaya, terbanyak dari aksi Memphis Depay. Sayang, penyelesaian akhir masih menjadi masalah pelik bagi Depay. Di akhir babak pertama, Ferran Torres hampir saja menggandakan keunggulan Barcelona. Namun, tembakannya masih melebar dari sasaran. Skor 1-0 untuk Barca bertahan hingga jeda.

Foto: twitter

Memasuki babak kedua, kegagalan Barcelona memanfaatkan peluang harus dibayar mahal. Intercity sukses menyamakan skor pada menit ke-59 lewat aksi Soldevila.Tujuh menit kemudian, Barcelona kembali memimpin lewat gol Dembele. Namun, Soldevila lagi-lagi mencetak gol pada menit ke-74 untuk membuat skor sama kuat 2-2. Berselang tiga menit, Barcelona kembali unggul kali ini berkat gol Raphinha. Intercity tak menyerah begitu saja. Soldevila mencetak gol ketiganya pada menit ke-86 dan memaksa laga berakhir 4-3 di waktu normal. Jadwal berat sudah menanti Barcelona setelah kemenangan atas Intercity, dengan mereka harus bertandang ke markas Atletico Madrid dalam lanjutan La Liga pada Senin (9/1) mendatang.

(Yp/timKB)

Sumber foto: twitter