Jakarta – Misi pemegang rekor peraih Grand Slam terbanyak, Rafael Nadal mempertahankan gelar juaranya di Australia Open 2023 dimulai dengan kurang meyakinkan. Nadal butuh empat set untuk memenangi laga pertamanya. Unggulan pertama asal Spanyol itu berhadapan dengan petenis nonunggulan asal Inggris Jack Draper di Rod Laver Arena, Senin (16/1/2023) siang WIB. Nadal kehilangan gim kedua sebelum menang 7-6, 2-6, 6-4, 6-1 pada duel selama 3 jam 41 menit. Nadal tampak kesulitan mendapatkan ritme permainannya sendiri di tiga set pertama.
Petenis kidal berusia 36 tahun itu membuat 46 unforced error dan hanya 41 winner. Rafael Nadal sedang mengejar titel Australia Open ketiga sekaligus titel Grand Slam ke-23 di dalam kariernya. Pada tahun lalu, Nadal juara setelah memenangi final epik sepanjang lima set melawan Daniel Medvedev.
Di pertandingan lain, unggulan ketiga Stefanos Tsitsipas juga melenggang ke babak kedua. Petenis Yunani itu tidak mengalami hambatan berarti untuk mendepak petenis Prancis Quentin Halys straight set dengan skor 6-3, 6-4, 7-6 (6). Sementara itu di kelompok putri, unggulan teratas Iga Swiatek lolos dari pertandingan ketat melawan petenis Jerman Jule Niemeier usai menang 6-4, 7-5. Petenis nomor satu dunia ini memburu trofi Australia Open pertama usai kandas di semifinal pada tahun lalu.
Juara Australia Open dua kali Victoria Azarenka turut maju ke babak selanjutnya. Azarenka, yang diunggulkan di tempat ke-24, mengalahkan mantan finalis Sofia Kenin dua set langsung 6-4, 7-6 (6).
(Yp/timKB)
Sumber foto: thejakartapost.com
Berita lainya
Lonzo Ball Perpanjang Kontrak Dengan Chicago Bulls
Neymar Jr Pulang Kampung Ke Santos
Jorge Martin Kecelakaan, Quartararo Tercepat