Jakarta – Keputusan Suzuki Ecstar Team mengundurkan diri dari MotoGP di tahun 2023 ini sangat disayangkan banyak pihak. Salah satunya karena tim Suzuki dianggap cukup kompetitif di ajang MotoGP di luar doninasi Ducati dan Honda dalam beberapa musim terakhir. Akibatnya para anggota tim termasuk para pembalapnya harus segera mencari tim baru untuk dapat mengikuti MotoGP tahun ini.
Dua orang pembalaonya, Joan Mir dan Alex RIns tidak butuh waktu lama untuk mendapatkan tim baru, Honda pun langsung memanfaatkan situasi tersebut. Alex Rins direkrut memperkuat tim LCR Honda. Sedangkan mereka juga merekrut Joan Mir untuk menjadi rekan Marc Marquez di Repsol Honda. Ini membuat Alex Rins langsung mempersiaplan diri menghadapi musim yang akan segera dimulai dengan motor dan tim baru. Hal ini memang sedikit menjadi kendala karena tidak mudah berlomba dengan motor dan tim yang baru.
Seakan memahami kendala sang rider, Honda kembali merekrut mantan staff Suzuki untuk memperkuat tim di MotoGP 2023. Pabrikan asal Jepang itu menjadikan Kawauchi untuk menggantikan posisi Takeo Yokoyama, sebagai manajer teknis. Bergabungnya Kawauchi mendapatkan respons positif dari Rins. Sementara Alex Rins menggantikan posisi Alex Marquez di LCR Honda untuk MotoGP 2023. Sebab keduanya sudah pernah menjalin kerjasama di Suzuki. Rins pun mengaku senang mantan direktur teknis Suzuki bisa bergabung ke Honda dan akan membantunya serta Mir beradaptasi dengan RC213V.
Alex Rins menjelaskan bahwa Kawauchi adalah orang yang memiliki peran penting untuk membuat Suzuki tampil kompetitif sejak awal hingga akhir balapan. Pembalap asal Spanyol itu mengakui sebagai berita bagus untuk Kawauchi mengambil tantangan baru dalam kariernya.
(bP/timKB)
Sumber foto: motorsport.com
Berita lainya
Deniz Oncu Catat Waktu Tercepat Di FP1 Moto2
Kondisi Terkini Para Pemain Timnas Indonesia Abroad
Bermain Full Team, Miami Tumbang Di Tangan Vancouver