Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Menanti Duel Harry Kane vs Erling Haaland


Jakarta – Liga Inggris akan mengelar pekan ke-22 akhir pekan ini, yang akan dibuka dengan laga Chelsea vs Fulham, Sabtu (4/2/2023) dini hari WIB. Kemudian, pekan ke-22 ini juga akan dimeriahkan oleh sederet laga menarik, salah satunya tentu saja bigmatch Tottenham vs Manchester City pada Minggu (5/2/2023) nanti. Selain itu, masih ada sejumlah partai seperti Everton vs Arsenal, Manchester United vs Crystal Palace, hingga Wolves vs Liverpool.

Pusat perhatian pastinya akan tertuju pada duel Man City melawan tottenham Hotspurs. Duel tim bertabur bintang itu cukup penting bagi keduanya untuk memperbaiki posisi di klasemen Liga Inggris. City perlu meraih poin penih bila masih ingin bersaing dengan Arsenal menjadi juara Liga Inggris musim ini. Bila tertahan apalagi kalah dari Spurs, maka akan semakin sulit bagi City yang kini tertinggal 5 poin dari Arsenal untuk mengejarnya. Apalagi Arsenal akan mendapat lawan yang relatif mudah, yaitu Everton yang saat ini berada di dasar klasemen.

Foto: facebook

Sebaliknya bagi Tootenham Hotspurs, kemenangan juga menjadi harga mati. Spurs yang dihantam tiga kali kekalahan dalam lima laga terakhir harus meraih poin penuh bila ingin finish di zona Champions di akhir musim nanti. Saat ini Spurs berada di posisi kelima klasemen dibawah Manchester Ubited dan Newcastle United. Spurs berada dalam posisi yang kurang menguntungkan karena sudah memiliki laga lebih banyak dibanding dua rival terdekatnya.

Sedangkan para fans Liga Inggris juga menaruh perhatian pada laga yang dimainkan Chelsea dan Liverpool. Dua tim yang begitu superior di dua musim terakhir, harus terlempar dan menerima nasib berada di papan tengah klasemen Liga Inggris. PAdahal keduanya memiliki tim termahal di dunia. Liverpool berada di posisi kesembilan, tepar di atas Chelsea yang berada di posisi kesepuluh.

Sementara para penggamar juga menantikan ledakan Manchester United saat menjamu Crystal Palace. Dalam laga di putaran pertama, Crystal Palace berhasil menahgan imbang MU dengan skor 1-1. Kini bermain di Old Trafford yang mulai kembali angker, Palace akan kembali berusaha merebut satu poin dari Setan Merah.

(Yp/timKB)

Sumber foto: